Arsip463 Siswa di Intan Jaya Siap Ikut UN

463 Siswa di Intan Jaya Siap Ikut UN

Jumat 2013-04-05 09:01:00

PAPUAN, Intan Jaya— Di Intan Jaya, jumlah siswa yang akan mengikuti Ujian Nasional sebanyak 463 siswa. Angka ini terdiri dari tiga tingkat bangku pendidikan yaitu, Sekolah Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), Sekolah Menengah Atas (SMA) dan paket C.

Demikian disampaikan oleh  Ketua penyelenggara Ujian Nasional Kabupaten Intan Jaya, Otis Malatoni, Kamis (4/4/2013) di Entrop, Jayapura, Papua.

Otis menjelaskan, pada tahun 2013 jumlah sekolah yang akan mengikuti ujian sebanyak 19 sekolah dasar dari 29 sekolah dasar yang ada di seluruh kabupaten Intan Jaya dari Agisiga sampai Mbiandoga.

Sedangkan, 12 sekolah tidak bisa ikut ujian karena ada yang kelasnya hanya sampai kelas 3 dan kelas ada yang hanya 4 kelas jadi yang akan ikut UN ini hanya sekolah-sekolah induk saja.

Sementara untuk SMP,  dari 5 sekolah, yang akan ikut ujian adalah sebanyak 4 sekolah dan hanya satu SMP yang tidak akan ikutkan siswanya untuk mengikuti UN karena sampai saat ini hanya sampai kelas dua, serta untuk SMA Negeri 1 Sugapa tetap ikutkan siswanya.

Selain sekolah Formal,  ada paket C setara SMA yang akan ikut UN dari enam tempat Pusat Kegiatan Belajar Mengajar (PKBM) yang ada.

"Dua sekolah tidak akan ikutkan siswanya,  karena data belum siap. Sementara 4 sekolah yang sudah siap datanya akan ikut UN setara SMA,” katanya.

Dirincikan oleh Otis, peserta UN SD sebanyak 302 dari 19 sekolah, sebanyak 114 siswa dari 4 SMP, dan sebanyak 19 peserta SMA N 1 Sugapa, dan sisanya dari 4 PKBM.

Sementara soal pengawasan UN akan lebih ketat dari tahun-tahun sebelumnya, karena untuk tahun ini akan dibantu oleh Uncen khusus untuk pengawas Ujiannya.

"Sedangkan untuk distribusi bahan ujiannya pun akan diperketat karena untuk tingkat SMP dan SMA akan dikirim secara bersamaan tetapi untuk sementara belum dilakukan karena dari provinsi masih menunggu soal dari Surabaya,” katanya lagi.

Otis juga berharap semua peserta UN dapat mengikuti ujian dengan baik dan lulus dengan hasil yang memuaskan.

ARNOLD BELAU

Terkini

Populer Minggu Ini:

Fortnightly updates in English about Papua and West Papua from the editors and friends of the banned 'Suara Papua' newspaper.