Besok Selasa 10 Januari Persipura Akan Pawai Piala TSC 2016

0
3498
Kegembiraan para pemain Persipura setelah usai pastikan menjuarai TSC 2016 di Stadion Mandala, Jayapura, Papua beberapa waktu lalu.
adv
loading...

JAYAPURA, SUARAPAPUA.com— Setelah memastikan gelar juara Torabika Soccer Championsip 2016, Tim mutiara hitam, Persipura Jayapura dipastikan akan melakukan pawai keliling Kota Jayapura pada Selasa (10/1) sore.

“Tim sudah sudah selesai jalani Awarding Night atau malam penganugerahan TSC 2016 di Hotel Arya Duta Bandung. Selain sebagai juara, kita juga dapat gelar pemain terbaik atas nama Boaz Solossa, dan dua pemain kita yaitu Boaz dan Yustinus Pae berhasil masuk sebagai Best XI (Eleven) TSC 2016,” kata Tommy Mano, ketua umum Persipura Jayapura dalam pesan yang dikirim media officer Persipura Jayapura, Bento Maubun kepada suarapapua.com pada Senin (9/1/2016) dari Jakarta.

Baca Juga:  Pencaker Palang Kantor Gubernur Papua Barat Daya

Kata Mano, lanjut Bento, tim dan official Persipura Jayapura akan berangkat ke Papua pada Selasa 10 Januari 2017 pagi dari Jakarta.

“Selasa (besok) pagi Tim akan berangkat dari Jakarta dan sore hari tiba di Sentani untuk pawai,” terang Ketua Umum, Benhur Tomi Mano yang turut hadir dalam Awarding Night TSC 2016.

Lanjut Mano,”Setelah tiba di Sentani tim akan beristirahat sejenak kemudian melakukan pawai keliling Kota Jayapura. Saya dapat info dari Persipura mania bahwa di beberapa titik akan dilakukan pesta kembang api dan ada hiburan band juga, salah satu lokasi pesta kembang api adalah di lingkaran Abe,” kata BTM.

ads
Baca Juga:  Jawaban Anggota DPRP Saat Terima Aspirasi FMRPAM di Gapura Uncen

Pasca pawai yang finish di Hotel Yasmin tersebut, tim langsung beristirahat, kata dia, tidak ada acara lain setelah itu.

“Tidak ada acara lagi setelah itu, mereka pasti kecapean, jadi langsung istirahat, karena beberapa hari kedepan pengurus masih harus bekerja untuk evaluasi tim sebagai persiapan menghadapi musim depan, kita sudah harus siap karena piala Presiden Februari dan tanggal 26 Maret sudah kick off kompetisi resmi,” tambah BTM.

Mano berpesan agar Persipura mania dan penggemar Persipura di seluruh Jayapura Kota dan kabupaten Jayapura agar tidak melakukan aktivitas yang mencederai maupun mengganggu jalannya pawai nanti.

Baca Juga:  Nomenklatur KKB Menjadi OPM, TNI Legitimasi Operasi Militer di Papua

“Saya juga mau ingatkan kepada seluruh Persipuramania yang ikut pawai agar tetap tertib dan tidak ugal-ugalan, jangan bikin gerakan tambahan, apabila ada yang langgar aturan atau ugal-ugalan atau nakal, aparat keamanan akan bertindak, masyarakat yang nonton juga harap agar tertib dan tidak bikin gerakan tambahan, kita mau aman dan kita mau semua bisa merasakan euforia juara ini dengan penuh suka cita, ini persembahan kami untuk seluruh masyarakat,” harapnya BTM.

 

Pewarta: Arnold Belau

Artikel sebelumnyaKNPB Lapago: Polisi Segera Usut Oknum Penyebar Isu Tidak Bertanggungjawab di Wamena
Artikel berikutnyaManusia Antropologi-Politik Papua (Bagian 2)