Suara Papua Hadirkan Rubrik Berita Berbahasa Inggris

0
19755

JAYAPURA, SUARAPAPUA.com — Untuk pertama kalinya, sejak berdiri pada 10 Desember 2011, Suara Papua (SP) hadirkan rubrik bahasa Inggris. Kehadiran rubrik berbahasa Inggris ini memberikan warna tersendiri, karena selama lima tahun SP sudah jalan dengan konten berita berbahasa Indonesia.

Hal ini dikonfirmasi pimpinan redaksi SP, Arnold Belau. Menurutnya, isi dari rubrik SP berbahasa Inggris itu tidak mengubah isinya, tetapi berisi berita-berita yang telah diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris. Rubrik ini penting bagi pembaca SP yang tidak bisa berbahasa Indonesia.

“Rubrik ini hadir untuk memudahkan para pembaca berita di situs Suara Papua di dunia yang tidak bisa berbahasa Indonesia agar tetap dapat membaca dan mengikuti setiap perubahan sosial, dinamika dan perkembangan hidup manusia dan alam Papua,” begitu Belau menjelaskan.

Alumni Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi Muhammadiyah (Stikom) Jayapura yang kini sedang melanjutkan pendidikannya di Universitas Diponegoro (Undip) Semarang ini berharap, dengan hadirnya rubrik ini, para pembaca SP di dalam negeri maupun luar negeri dapat konsumsi semua berita tanpa terkendala bahasa.

“Tentu saja ini akan membantu pembaca berita di Suara Papua yang tidak bisa berbahasa Indonesia. Dan itu adalah tujuan kita menghadirkan rubrik ini,” kata Belau.

ads

 

Pewarta: Bastian Tebai

Artikel sebelumnyaFestival Kab. Yahukimo akan Segera Digelar
Artikel berikutnyaSetda Kab. Maybrat Sosialisasi dan Penyuluhan Hukum Bagi ASN