534 Siswa SMA di Paniai Ikut UN

0
2722

PANIAI, SUARAPAPUA.com — Enam Sekolah Menengah Atas (SMA) di kabupaten Paniai,  mengawali pelaksana ujian nasional dihari pertamanya dengan lancar.

Abdul Majid Ernas, sekertaris panitia Ujian Nasional kabupaten Paniai, menjelaskan, enam SMA yang melaksanakan ujian nasional terdiri dari empat sekolah negeri dan dua lainnya sekolah swasta yaitu SMA YPPGI Enarotali dan SMA YPPK St. Fransiskus Epouto.

“Dari enam sekolah ini peserta UN sebanyak 534 siswa. 253 dari sekolah negeri dan 281 dari dua sekolah swasta,” kata Abdul ketika ditanya suarapapua.com di Enarotali, Senin (9/4/2018) siang.

Baca Juga:  KPU Yahukimo Gelar Acara Pelepasan Logistik untuk Didistribusikan Ke 51 Distrik

Dikatakan, pelaksanaan ujian digelar di masing-masing sekolah, hanya satu sekolah adakan ujian di Enarotali. “Ya, SMA Negeri 2 Paniai Komopa yang tidak. Mereka pakai gedung sekolah SMA Negeri 1 Enarotali,” jelasnya.

Alasan mereka dipindahkan, kata dia, karena letaknya sangat jauh. Kebijakan ini supaya tidak mengganggu proses pelaksanaan UN.

ads

“Jadi, istilahnya pinjam gedung saja. Panitia penyelenggara, pengawas, keamanan tetap beda seperti yang dibentuk untuk sekolah masing-masing,” ungkap Abdul.

Baca Juga:  LME Digugat Ke Pengadilan Tinggi Inggris Karena Memperdagangkan 'Logam Kotor' Dari Grasberg

Agar pelaksanaan UN selama empat hari (9-12 April) berlangsung aman dan lancar, dia meminta semua pihak yang terlibat tetap menjaga kesehatan.

“Semua panitia penyelenggara, pengawas dari dinas, kepolisian, guru dan terutama para peserta ujian harus menjaga baik-baik kesehatan. Harapannya UN ini berjalan aman dan lancar,” imbuhnya.

Ini jumlah peserta UN dari enam sekolah tersebut:

Baca Juga:  Freeport Bersihkan Dampak Longsor, Gereja Banti Dua Kembali Aktif

SMA Negeri 1 Paniai (Enarotali), 145 peserta
SMA Negeri 2 Paniai (Komopa), 26 peserta
SMA Negeri 3 Paniai (Kebo), 44 peserta
SMA Negeri 4 Paniai (Obano), 38 peserta
SMA YPPK St. Fransiskus Epouto, 26 peserta
SMA YPPGI Enarotali, 255 peserta

Pewarta: Stevanus Yogi

Artikel sebelumnyaIni Kronologi Penembakan Aparat di Dogiyai
Artikel berikutnyaRelawan Lukmen For Papua Paniai Bentuk Tim Kerja Tingkat Distrik