Dinkes Prov Papua Barat Galang Komitmen Germas di Sorsel

0
2644

TEMINABUAN, SUARAPAPUA.com— Dinas Kesehatan Provinsi Papua Barat melaksanakan Koordinasi Penguatan Implementasi kebijakan lintas sektor Germas di kabupaten Sorong Selatan pada Jumat, (6/7/2018) bertempat di ruang rapat kantor bupati kabupaten Sorong Selatan.

Pelaksanaan kegiatan dibuka secara resmi Wakil Bupati Kabupaten Sorong Selatan  Marthinus Salamuk. Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Papua Barat hadir diwakili Kabid Kesehatan Masyarakat, dr Feny Mayana Paisey. Plt. Kadis Kesehatan Kabupaten Sorong Selatan dr Yusup Sipayung serta sejumlah pimpinan OPD dilingkungan Pemkab Sorong Selatan.

dr Feny Mayana Paisey, kepala bidang Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Provinsi Papua Barat dalam sosialisasi ini menjelaskan sejumlah hal terkait instruksi Presiden Republik Indonesia Nomor 1 Tahun 2017 tentang Gerakan Masyarakat Hidup Sehat.

Baca Juga:  KPU Tambrauw Didemo, Ini Tuntutan Forum Peduli Demokrasi

Instruksi ini ditujukan kepada sejumlah Kementrian  dan kemudian selanjutnya diturunkan kepada OPD untuk dijabarkan di masing masing kabupaten dengan serangkaian tupoksi di masing masing OPD untuk menunjang gerakan masyarakat hidup sehat.

Sementara itu Wakil Bupati Sorong Selatan Marthinus Salamuk dalam arahannya mengatakan, sosialisasi Gerakan masyarakat hidup sehat ini merupakan program nasional yang akan  dilaksanakan bersama masyarakat, program ini merupakan kerjasama antara Dinas Kesehatan Provinsi Papua Barat dengan Pemerintah Kabupaten Sorong Selatan.

ads
Baca Juga:  Proteksi OAP, FOPERA Desak KPU RI Menerbitkan PKPU Khusus Pelaksanaan Pemilu di Tanah Papua

Wakil  bupati mengharapkan komitmen dan  kesepahaman dari semua komponen bersama untuk merealisasikan Germas  secara lintas sektoral dan kedepan pihaknya  akan membenahi gerakan ini  kemudian  membentuk Tim dan akan dilaunching pada 3 Agustus  mendatang menjelang  hari ulang tahun kabupaten Sorong Selatan yang ke 15 tahun  sesuai dengan tupoksi dari OPD masing masing.

Wabup juga menyampaikan terima kasih atas sosialisasi Germas  yang diberikan oleh Dinas Kesehatan Provinsi Papua Barat  kepada seluruh OPD  yang ada di pemerintahan kabupaten Sorong Selatan  dengan demikian OPD yang ada di Sorong Selatan  akan memprakarsai  gerakan masyarakat hidup sehat dengan sejumlah Tupoksi diembannya.

Baca Juga:  Temui MRP, Forum Pencaker PBD: OAP Harus Diberdayakan di Segala Bidang

Kegiatan diakhiri dengan penandatanganan kesepakatan penggalangan komitmen germas (Gerakan Masyarakat Hidup Sehat) dalam percepatan penurunan stunting dikabupaten Sorong Selatan Provinsi Papua Barat yang dilakukan oleh sejumlah pimpinan OPD dan Wakil Bupati Sorong Selatan Marthinus Salamuk.

Pewarta: Ferdinan Thesia

Editor: Arnold Belau

Artikel sebelumnyaWabup Sorsel Lepas Tim Sepak Bola Persisos U23
Artikel berikutnyaGelar Temu Fans Timnas Peserta Piala Dunia 2018, Sepakat Tidak Saling Menghujat di Sosmed