Filep Karma: Perjuangan Papua Merdeka Sudah Mendunia

0
4380

JAYAPURA, SUARAPAPUA.com — Filep Karma, salah seorang mantan Tapol Papua memberikan apresiasi kepada para pembelah HAM dan pejuang Papua Merdeka di luar negeri. Pasalnya, perjuangan Papua saat ini dilakukan dengan jalan damai dan isu Papua sudah jadi isu internasional itu artinya rakyat Papua tidak berjuang sendirian.

ā€œIsu Papua sudah menjadi isu internasional dan sudah menggema di segala penjuru dunia dari benua ke benua, dari samudera ke samudera dan dari pulau ke pulau,ā€ ungkap Filep kepada suarapapua.com di Jayapura, Rabu (11/5/2016).

Karma juga mengatakan, Benny Wenda telah berhasil mengkampayekan Papua merdeka ke seluruh dunia. Perjuangan yang sedang dilakukan Wenda harus diberikan apresiasi yang tinggi. Menurutnya, Kehadiran tokoh-tokoh penting dari beberpa negara dalam pertemuan IPWP di London adalah bukti bahwa masalah Papua sudah go internasional.

Baca Juga:  Direpresif Aparat Kepolisian, Sejumlah Massa Aksi di Nabire Terluka

ā€œSaya beri apresiasi kepada Benny Wenda dan semua orang yang bekerja untuk pembebasan Papua di luar negeri. Karena sekarang ini masalah Papua sudah mendunia,ā€ ujar Karma.

Kata dia, dengan demikian banyak tokoh politik dari berbagai negara yang juga ikut mengambil bagian dalam deklarasi ini. Hasilnya rakyat Papua sedang ikuti dan dengar bersama. Salah satunya hasil pertemuan IPWP di London.

ads

Manurutnya, hal ini akan dengan mudah mendorong kerja-kerja United Liberation Movement for West Papua (ULMWP) dalam kesiapannya mengikuti sidang negara-negara Pasifik dalam forum Melanesian Sperhead Group (MSG).

Sementara itu, Bazoka Logo, Juru bicara Komite Nasional Papua Barat (KNPB) Pusat menambahakan, selama tujuh tahun lebih sejak 2008 KNPB terbentuk, bersama rakyat Papua turun di jalan dan ini adalah langkah maju kepada perkembangan politik Papua merdeka baik di dalam negeri maupun di luar negeri.

Baca Juga:  Media Sangat Penting, Beginilah Tembakan Pertama Asosiasi Wartawan Papua

ā€œKNPB sudah menjalankan tugasnya sebagai media rakyat telah sedang dan akan terus menyuarakan hak penentuan nasib sendiri dan hari ini,ā€ ucapnya.

Kata Logo, KNPB tidak pernah merubah agenda awal. Melakukan gerakan perlawan perjuangan Papua merdeka sampai saat ini guna mengejar Referendum di atas tanah Papua.

ā€œSaat ini diplomasi yang dilakukan oleh para pejuang kita di luar negeri dengan tim IPWP dan ada lagi ULMWP, ini semua memiliki tujuan yang sama, yaitu penentuan nasib sendiri bagi rakyat Papua,ā€ tutur Jubir KNPB ini.

Baca Juga:  Polda Papua Diminta Evaluasi Penanganan Aksi Demo di Nabire

Dia menambahkan, ā€œKami juga, mengucapkan banyak terimakasih kepada para tokoh politik dari berbagai negara yang mana sudah bisa mendukung pergerakan pembebasan kemerdekaan Papua. Kami rakyat Papua tidak bisa menyebutkan satu persatu nama mereka, namun Allah bangsa Papua yang akan membalasnya,ā€ pungkas Bazoka. (Harun Rumbarar)

Artikel sebelumnyaGarda Papua dan FIM Papua Pertanyakan Kinerja Komnas HAM dan Tim Ad Hoc
Artikel berikutnyaMasyarakat Adat Yerisiam Gua Pertahankan Dusun Sagu, Lawan PT. Nabire Baru (Bagian 1)