IPPM-Suku Mee Labeja Akan Gelar Lomba Pidato Se Wilayah Tabi

0
2798

JAYAPURA, SUARAPAPUA.com— Ikatan Pemuda Pelajar Mahasiswa Suku Mee Lahir Besar Jayapura akan menggelar lomba pidato se wilayah Tabi dalam rangka menyambut perkenalan dan penerimaan anggota baru tahun 2016 dengan thema ‘Dinamika Persoalan Masyarakat Papua secara Khusus Suku Mee’.

“Perlombaan itu akan dilakukan untuk dua kategori. Masing-masing kategori pelajar SMA dan mahasiswa suku Mee. Kegiatan itu akan diadakan pada tangal 28 sampai 28 uli 2016 di Auditorium Uncen. Perlombaan ini dikhususkan untuk suku Mee,” ungkap Norberd Bobi, ketua kordinator lomba pidato kepada suarapapua.com pada Minggu (17/7/2016) di Jayapura.

Bobi menjelaskan, tujuan diadakan lomba pidato tersebut adalah untuk melihat pengetahuan yang dimiliki oleh pelajar dan mahasiswa dengan harapan peserta mampu mengkaji berbagai isu dan persoalan saat ini.

Baca Juga:  Akomodir Aspirasi OAP Melalui John NR Gobai, Jokowi Revisi PP 96/2021

“Selain itu, lomba pidato ini bertujuan untuk melihat dan mengetahui generasi muda yang mampu berkounikasi di depan publik untuk siap menghadapi perubahan masa depan Papua. Agar peserta menjadi biasa terpapar dengan sutuasi dan dinamika yang terus terjadi di Papua serta meningkatkan intelektualitas dan daa kritisme dari peserta,” jelas Bobi.

Menurutnya, dengan lomba pidato itu, nantinya peserta juga diharapkan dapat menganalisa berbagai dampak akibat perubahan, baik kehidupan sosial, grafik pertumbuhan kesehatan, sistem pendidikan, penerapan sistem pendidikan karakter, kebijakan pemerintah, kesejahteraan ekonomi, pergeseran nilai-nilai budaya Mee dan peranan aparat keamanan di Papua.

ads

“Kami juga berharap supaya peserta bisa melakukan kajian-kajian khusus tentang berbagai masalah yang dihadapi oleh suku Mee di Papua dan memberikan kontribusi pikiran maupun konsep bagi pemangku kepentingan di Papua,” ujarnya.

Baca Juga:  ULMWP Desak Dewan HAM PBB Membentuk Tim Investigasi HAM Ke Tanah Papua

Sementara itu, Hendrikus Yeimo, pegiat sastra Papua mengatakan, ia memberikan apresiasi kepada penyelenggara lomba pidato dan pemuda pada umumnya. Menurutnya, sudah saatnya organisasi-organisasi mahasiswa dan pemuda di Papua harus membuka ruang-ruang menulis, lomba pidato dan diskusi dan berbagai macam kegiatan yang dapat menggali potensi-potenti ilmiah yang dimiliki mahasiswa dan generasi muda Papua.

“Supaya bakat dan talenta yang dimiliki generasi muda sekarang bisa tersalurkan melalui forum ini. Saya fikir ruang yang disediakan oleh mahasiswa Mee lahir besar Jayapura ini sangat baik. Saya berharap ke depan banyak komunitas memberikan banyak ruang seperti ini,” terang Yeimo.

Baca Juga:  Asosiasi Wartawan Papua Taruh Fondasi di Pra Raker Pertama

Lanjut dia, “Saya juga berharap supaya ruang-ruang seperti ini banyak disediakan. Oleh semua komunitas dan organisasi yang ada di Papua. karena dengan forum seperti ini organisasi dapat bertumbuh dan berkembang dengan baik. Sudah semestinya pemuda, mahasiswa dan pelajar di Papua sudah semstinya menciptakan ruag-ruang itu,” jelasnya.

Kata Yeimo, lomba pidato ini merupakan satu langkah maju yang dilakukan untuk merangkul dan menggali potensi-potensi yang dimiliki anak muda Papua.

“Karena degan mengadakan kegiatan-kegiatan seperti ini, dapat mengurangi potensi untuk menciptakan generasi muda yang hanya ‘tona-tona’ atau generasi tanpa tujuan,” pungkas Yeimo.

Pewarta: Arnold Belau

Artikel sebelumnyaJubir KNPB Wilayah Nabire Dibebaskan Tanpa Syarat
Artikel berikutnyaSKPKC Fransiskan Papua Launching Buku Memoria Pasionis Papua