Pelajar dan Mahasiswa Puncak Jaya Nyatakan Netral Dalam Pilkada Serentak 2017

0
2477

JAYAPURA, SUARAPAPUA.com— Pelajar dan Mahasiswa kabupaten Puncak Jaya Jawa dan Bali menyatakan sikap untuk tidak bawah nama organisasi pelajar atau mahasiswa untuk terlibat dalam isu politik daerah kabuaten Puncak Jaya, Papua.

Teti Enumbi, ketua IPMAPUJA Jawa dan Bali menegaskan, organisasi mahasiswa bukan organisasi politik melainkan organisasi mahasiswa merupakan wadah untuk mempersiapkan sumber daya manusia untuk memimpin daerahnya di masa depan ketika sudah siap.

“IPMAPUJA itu organisasi pelajar dan mahasiswa yang bersifat sosial. Jadi jangan ada yang bawah nama organisasi mahasiswa untuk kepentingan politik. Kalau dukungan secara keluarga dan personal kami persilahkan. Tetapi jangan sekali-kali atasnamakan organisasi mahasiswa,” tegas Teti di Villa Puncak Kana, Ciamis Bogor Jawa Barat pada Minggu (1/1/17) dalam acara Natal dan Mubes IPMAPUJA.

Baca Juga:  Pembagian Selebaran Aksi di Sentani Dibubarkan

Dalam kesempatan tersebut Teti mengatakan, dirinya dan seluruh Anggota IPMAPUJA se Jawa-Bali sudah menyatakan sikap untuk tidak berpartisipasi dan mengambil sikap netral dalam Pilkada serentak tahun 2017.

“Saya bersama seluruh korwil IPMAPUJA dari seluruh kota studi yang ada di Jawa dan Bali sudah tanda tangan pernyataan sikap bersama untuk nyatakan tidak ikut berpartisipasi dan mengambil posisi netral,” katanya.

ads
Baca Juga:  Empat Terdakwa Pembunuhan Bebari dan Wandik Dibebaskan, Wujud Impunitas

Teti menjelaskan, organisasi IPMAPUJA adalah organisasi yang sifatnya sosial, ilmiah dan demokratis. Selain itu, wadah IPMAPUJA juga bersifat non politik yang merupakan wadah tertinggi dari organisasi lokal mahasiswa Puncak Jaya yang tersebar di seuruh kota studi di lingkungan se Jawa-Bali.

Maka, kata Teti, pihaknya telah menyepakati dan menyatakan sikap sebagai berikut, pertama, kami bersikap netral terhadap Pilkada Kabupaten Puncak Jaya Tahun 2017.

Kedua, menolak segala bentuk kampanye politik yang melibatkan Organisasi Ikatan Pelajar dan Mahasiswa (IPMAPUJA) Se Jawa-Bali.

Baca Juga:  PAHAM Papua Desak Komnas HAM dan Pangdam XVII Investigasi Video Penganiayaan Warga Sipil Papua

Ketiga, seluruh Anggota Ikatan Pelajar dan Mahasiswa Puncak Jaya (IPMAPUJA) Se Jawa-Bali siap meramaikan pesta Demokrasi di kabupaten Puncak Jaya, akan tetapi dilakukan secara individu, tidak mengatasnamakan organisasi Ikatan Pelajar dan Mahasiswa Puncak Jaya (IPMAPUJA) Se-Jawa Bali.

Kabupaten Puncak Jaya adalah salah sayu kabupaten di provinsi Papua yang akan ikut meramaikan Pilkada serentak tahun 2017 yang akan diselenggarakan pada 14 Februari mendatang.

 

Pewarta: Arnold Belau

Artikel sebelumnyaPengurus Pramuka Deiyai Sahkan Tujuh Pangkalan Gudep
Artikel berikutnyaGERBANGMAS HASRAT PAPUA di 2017 Diarahkan untuk Peningkatan Kualitas Hidup OAP