Dinkes Papua Distribusikan Kulkas Penyimpanan Vaksin

0
2429

JAYAPURA, SAURAPAPUA.com— Dinas Kesehatan Provinsi Papua mendistribusikan kulkas penyimpanan vaksin (cold chain) berasal dari bantuan Kementerian Kesehatan untuk unit pelayanan kesehatan kabupaten dan kota di provinsi itu.

“Tahun ini ada sekitar 70 unit kulkas penyimpanan vaksin yang akan siap distribusikan ke kabupaten yang belum ada tempat penyimpanan vaksin. Tiap tahun ada bantuan kulkas ini dari Kementerian Kesehatan,” kata Kasie Surveilans dan Imunisasi Dinkes Papua Togu Sihombing di Jayapura, Jumat seperti dikuti media ini dari antarapapua.com.

Ia mengatakan pendistribusian kulkas penyimpanan vaksin ini diberikan untuk masing-masing kabupaten dan kota tiap tahun. Pada 2015 kami sudah distribusikan sebanyak 95 unit untuk berbagai daerah di Papua.

“Pendistribusan kulkas penyimpanan vaksin ini lebih difokuskan ke kabupaten yang belum ada kulkas penyimpanan vaksin pada pusat layanan kesehatan yakni di puskesmas,” ujarnya.

Menurut dia kulkas penyimpanan vaksin yang didistribusikan ke kabupaten dan kota itu bentuk dan ukurannya bervariasi.

ads

“Kulkas yang kami distribusikan itu ada yang menggunakan listrik, ada yang menggunakan solar sel untuk mendinginkan vaksin yang disimpan,” ujarnya.

Dia mengatakan pendistribusian sekaligus sosialisasi terkait penggunaan kulkas penyimpanan vaksin, cara penyimpanan vaksin, suhu yang harus diperhatikan saat penyimpanan vaksin dan cara perawatan kulkasnya.

Terkait dengan penyimpanan vaksin, tambah dia aturan umum untuk sebagian besar vaksin harus didinginkan pada temperature 2-8 derajat celsius dan tidak membeku.

Sejumlah vaksin (DPT, Hib, Hepatitis B dan Hepatitis A) akan tidak aktif bila beku. Vaksin yang disimpan dan diangkut secara tidak benar akan kehilangan potensinya, katanya.

Sumber: Antara Papua

Artikel sebelumnyaNatalis Tabuni: Pasca Pembakaran Beberapa Kantor, Banyak ASN Mengungsi ke Nabire
Artikel berikutnyaPasca Putusan MK, Natalis Dorong Upaya Perdamaian dan Pemulihan di Intan Jaya