Setelah Dua Hari Dipalang, Kantor Dinkes Yahukimo Dibuka Kembali

0
2277

YAHUKIMO, SUARAPAPUA.com— Setelah dua hari dipalang, akhirnya pintu Kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Yahukimo dibuka kembali.

Yahudi Busop, koordinator lapangan (Korlap) aksi pemalangan mengatakan, pemalangan yang dilakukan oleh pegawai kesehatan dikarenakan hak-hak dari para pegawai tidak dibayarkan. Dengan demikian, para pegawai melakukan aksi pemalangan.

“Insentif dari triwulan pertama yaitu dari bulan Januari, Februari, dan Maret tidak dibayarkan sehingga kami melakukan pemalangan kemarin,” Kata Busop kepada suarapapua.com Rabu, (26/09/2018) di Kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Yahukimo.

Baca Juga:  FPD Yahukimo Aksi di Kantor KPU Papua Pegunungan Tuntut Pleno Dibatalkan

Menurut Busop, bendahara Dinas Kesehatan yang lama belum membayar pajak ke asset keuangan sekitar 100 persen. Sehingga, pada saat ketika bendahara baru mencairkan triwulan yang kedua dan ketiga, mengalami kesulitan.

“Karena kepala dinas ganti-ganti bendahara, sehingga insentiv kami di triwulan ke dua dan ketiga tidak bisa terima,” katanya.

ads

Lanjut Busop, selain insentif, BPJS bagi para perawat juga belum dibayarkan dari bulan Desember 2017 hingga bulan September 2018.

Baca Juga:  KPU Lanny Jaya Gelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Perolehan Suara

Busop berharap supaya untuk kedepannya  hak-hak para pegawai kesehatan supaya dapat dibayar cepat. Sehingga, tidak ada aksi dan tidak ada palang memalang lagi.

Niyumut Nepsan, kepala bidang primer kesehatan mengatakan, aksi pemalangan kemarin itu karena hanya keterlambatan membayar pajak dari bendahara lama sehingga para pegawai melakukan pemalangan.

“Sebenarnya tidak ada masalah, Cuma kemarin keterlambatan membayar pajak. Bukan tidak dana, tetapi dana sudah ada dan sebentar juga akan bayarkan,” kata Nepsan.

Baca Juga:  Dinas Sosial Lanny Jaya Salurkan Sejumlah Bantuan Pemprov ke Masyarakat

Busop juga menghimbau bahwa, kepada masyarakat, tidak boleh  percaya dengan media social lain yang sedang beredar bahwa ada masalah di dinas kesehatan kabupaten yahukimo.

“Jangan sebarluaskan informasih bahwa di Dinas Kesehatan ada persoalan dan kehilangan uang, itu kami klarifikasi bahwa itu semua tidak benar. Disini hanya karena sistimnya kemarin keterlambatan bayar. Tapi hari ini kami akan bagikan ke semua pegawai Dinas Kesehatan kabupaten yahukimo,” bebernya.

Pewarta : Ruland Kabak

Editor: Arnold Belau

Artikel sebelumnyaMengenal Dani Maxey Lebih Dekat (Bagian I)
Artikel berikutnyaPalsukan Dokumen dan Tanda Tangan Bupati Manokwari, Seorang Pemuda Ditahan