20 Desa Dengan Wilayah Hutan Terluas Dalam Konsesi di Papua dan Papua Barat

0
3442

JAYAPURA, SUARAPAPUA.com— Sebanyak 20 desa dengan wilayah hutan terluas dalam konsesi di provinsi Papua dan Papua Barat. Dari total luas wilayah hutan adalah 33.710.22 hektar. Kemudian jika dilihat 20 desa yang memiliki luas wilayah terbesar.

Laporan luar wilayah hutan terbesar per Desa di Provinsi Papua dan Papua Barat, tersebut dibuat oleh EcoNusa Indonesia tahun 2017. Untuk setiap desanya sebagai berikuti.

Provinsi Papua

Untuk diketahui Provinsi Papua sendiri memiliki dengan wilayah hutan terluas berjumlah 25.030.659.04 hektar. Namun 10 desa yang memiliki dengan wilayah terluas antara lain Desa Kantrakai, Distrik Ulilin, Kabupaten Merauke,  dengan luas hutan 24.281.73 hektar, Desa Garusa, Distrik Unurum Guay, Kabupaten Jayapura dengan luas hutan 24.444.38 hektar, Desa Senggi, Distrik Senggi Kabupaten Keerom dengan luas hutan 25.167.89 hektar, Desa Iwaka, Distrik Iwaka, Kabupaten Mimika, 26.590.58 hektar, Desa Sahapikia (Sahapikya), Distrik Venaha, Kabupaten Mappi dengan luas hutan 27.706.14 hektar.

Baca Juga:  Velix Vernando Wanggai Pimpin Asosiasi Kepala Daerah se-Tanah Papua

Kemudian Desa Mulya/Borobaha, Distrik Venaha Kabupaten Mappi dengan luas hutan 34.036.88, Desa Anggai, Distrik Jair Kabupaten Boven Digoel, dengan luas hutan 34.139.28, Desa Ampera, Distrik M0andobo kabupaten Boven Digoel, dengan luas hutan 35.796.96, Desa Komra, Distrik Pantai Timur, Kabupaten Sarmi dengan luas hutan 39.293.57, Desa Umbron, Distrik kaureh, Kabupaten Jayapura, dengan luas hutan 44.199.97.

ads
Baca Juga:  Media Sangat Penting, Beginilah Tembakan Pertama Asosiasi Wartawan Papua

Provinsi Papua Barat

Selanjutnya untuk di Provinsi Papua barat dengan jumlah hutan 8.679.864.18 hektar, namun untuk 10 desa yang memiliki hutan terbesar adalah, Desa Istiewkem (Istikem), Disktrik Moskona Barat, Kabupaten Teluk Bintuni,  dengan luas hutan 8.097.41 hektar, Desa Mbima Jaya, Distrik Tomage, Kabupaten Fakfak, dengan luas hutan 8.477.76 hektar, Desa Ekam dengan luas hutan 10.038.68, Desa UPT Babo II/ Forada, Distrik Sumuri, Kabupaten Teluk Bintuni,  dengan luas hutan 12.078.64 hektar, Desa Kampung Baru Distrik Aranday,  Kabupaten Teluk Bintuni, dengan luas hutan 12.309.48 hektar.

Baca Juga:  ULMWP Desak Dewan HAM PBB Membentuk Tim Investigasi HAM Ke Tanah Papua

Selanjutnya, Desa Maladofok, Distrik Soyasa, Kabupaten Sorong, dengan luas hutan 12.869.27 hektar, Desa Aranday, Distrik Aranday, Kabupaten Teluk Bintuni, 13.173.61 hektar, Desa Tomage, Distrik Tomage, Kabupaten Fakfak,  dengan luas hutan 13.173.61 hektar, Desa Waimon, Distrik Segun, Kabupaten Sorong, dengan luas hutan 13.697.22  hektar, Desa Bibiram, Distrik Kamundan, Kabupaten Teluk Bintuni, dengan luas hutan  23,010.64 hektar.

Pewarta: Ardi Bayage

Sumber: EcoNusa Indonesia

Artikel sebelumnyaKNPB: Nasionalisme Indonesia Hanya Simbolik di Papua
Artikel berikutnyaGuru Honor di Pusat Kota Nabire, Mengabdi Tanpa Digaji Selama Lima Tahun