KNPB Yahukimo Peringati 1 Desember dengan Ibadah Bersama

0
1471

DEKAI, SUARAPAPUA.com— Memperingati hari Manifesto politik Papua yang ke 58 yang jatuh pada 1 Desember 2019 Komite Nasional Papua Barat (KNPB) Wilayah Yahukimo menggelar upacara bendera dan ibadah bersama di Dekai, Minggu (01/12/219).

Ketua KNPB Wilayah Yahukimo, Sengbert Bahabol usai melakukan upacara bendera dan ibadah mengatakan, dengan memperingati hari Manifesto politik Papua yang ke-58 dirinya mengharapkan agar rakyat papua untuk terus membangkitkan semangat perjuangan.

Bahabol juga mengajak kepada para pemuda untuk terus berjuang. Sebab kata Bahabol, pemuda adalah tulang punggung perjuangan bangsa papua.

Baca Juga:  KPU Lanny Jaya Gelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Perolehan Suara

“Cukup kita saja yang menderita, jangan lagi generasi kita yang menderita. Jadi saya ajak Kepada seluruh pemuda untuk tetap berjuang,” ajak Bahabol.

Bahabol menambahkan, melakukan sebuah perjuangan dan membangun suatu negara tidak tergantung pada negara lain. Sehingga, ia mengimbau kepada seluruh rakyat Papua untuk tidak tergantung pada negara Indonesia.

ads

Sementara itu, Ketua Parlemen Rakyat Papua (PRD) Wilayah Yahukimo Aminus Balingga mengajak kepada seluruh pemuda untuk benar-benar memaknai hari rakyat Papua yang Ke-58 ini.

Baca Juga:  Sikap Mahasiswa Papua Terhadap Kasus Penyiksaan dan Berbagai Kasus Kekerasaan Aparat Keamanan

“58 ini umur yang sudah tua, jadi mari kami bersatu dan terus berjuang demi masa depan anak cucu kami,” katanya.

Sebelumnya, Kapolres Yahukimo AKBP Angling Guntoro mengatakan, demi menjaga keamanan dan kenyamanan tanggal 1 Desember tidak ada aktifitas yang dilakukan oleh masyarakat selain ibadah.

“Tanggal 1 jatuh pada hari Minggu. Jadi saya harap tidak ada kegiatan lain yang dilakukan oleh masyarakat seperti pesan bupati saat apel tadi,” pesannya.

Baca Juga:  ULMWP Mengutuk Tindakan TNI Tak Berperikemanusiaan di Puncak Papua

Kapolres Yahukimo juga menambahkan, untuk menjaga Kamtibmas di Kota Dekai gabungan TNI-POLRI dan Brimob akan dan terus melakukan patroli gabungan.

Pewarta: Ruland Kabak

Editor: Arnold Belau

Ralat:

Pada berita ini di bagian judul, sebelumnya adalah “KNPB Yahukimo Peringati 1 dengan Ibadah Bersama” dan telah diubah menjadi “KNPB Yahukimo Peringati 1 Desember dengan Ibadah Bersama”

Redaksi mohon maaf atas kekeliruan ini.

Artikel sebelumnyaMarkus Haluk dan Edison Waromi Diperiksa di Polresta Jayapura
Artikel berikutnyaKNPB: Rakyat Papua Harus Bersatu Lawan Penindasan dan Kolonialisme