KPU Kabupaten Yahukimo Membuka Pendaftaran Calon Anggota PPD

0
401

DEKAI, SUARAPAPUA.ACOM— KPU Kabupaten Yahukimo membuka pendaftaran calon PPD  51 Distrik Kabupaten Yahukimo.

Hal tersebut disampaikan Penas Bahabol anggota divisi sosialisasi pendidikan  partisipasi masyarakat dan SDM di ruang kerjanya senin, (20/01/2020)

Penas bahabol mengatakan, sesuai dengan tahapan pilkada tahun 2020, pihaknya telah melakukan perekrutan anggota PPD di 51 Distrik sejak tanggal 15 Januari 2020  dan sampai saat ini, kata Penas, data yang sudah terkumpul dari calon anggota PPD sebanyak seribu lima puluh.

Baca Juga:  Pleno Kabupaten Yahukimo Dibatalkan KPU Provinsi Karena Masih Bermasalah

“Kami sudah melakukan perekrutan dari beberapa hari lalu dan ini baru hari ke tiga kami lakukan perekrutan,” katanya.

Penas menambahkan, setelah data terkumpul, sesuai dengan tahapan pihaknya akan melakukan tes kepada para calon anggota PPD antara lain tes tertulis , tes wawancara , dan akan diakhiri dengan penetapan atau pelantikan yang akan dilaksanakan pada tanggal 28 februari 2020.

ads
Baca Juga:  KPU Lanny Jaya Gelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Perolehan Suara

Sementara itu,  Ketua Bawaslu Kabupaten Yahukimo Sipius Mirin mengatakan,  pihaknya telah melakukan perekrutan panwas distrik sejak bulan november dan desember tahun 2019 lalau, dan telah melakukan pelantikan di aula OKMC Dekai Yahukimo pada tanggal 23 Desember 2019 dan disaksikan oleh Ketua Bawaslu Provinsi Papua dan Kordip Sengketa.

Sipius Mirin berharap, untuk menyukseskan Pilkada pada Tahun 2020  Panwas Distrik yang sudah dilantik, agar bekerja dengan profesonal.

Baca Juga:  Pertamina Pastikan Stok Avtur Tersedia Selama Arus Balik Lebaran 2024

Pewarta : Ruland Kabak

Editor      : Arnold Belau

Artikel sebelumnyaMispo Gwijangge Korban Polisi Salah Tangkap
Artikel berikutnyaPanwas Distrik Kabupaten Yahukimo Diharapkan Bekerja Dengan Profesional