Dinkes dan KNPI Yahukimo Sosialisasi Covid19 di Kota Dekai

0
1099

DEKAI,SUARAPAPUA.com—  Dinas Kesehatan dan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Yahukimo melakukan sosialisasi tentang bahaya dan cara pencegahan Covid19 di Kota Dekai Jumat, (27/03/2020).

Kepala Bidang Pencegahan Penyakit Menular Dinas Kesehatan Kabupaten Yahukimo Yafet Kepno mengatakan, pihaknya melakukan kampanye sekaligus  memberikan sosialisasi kepada seluruh masyarakat Yahukimo yang ada di Kota Dekai untuk bagaimana cara mencegah penularan covid-19 yang makin hari makin meraja lelah.

Baca Juga:  Raih Gelar Doktor, Begini Pesan Aloysius Giyai Demi Pelayanan Kesehatan di Papua

“Beberapa minggu kedepan masyarakat tidak melakukan aktifitas di luar rumah. Namun semua mengisolasikan diri di dalam rumah. Tidak ada yang keluar-keluar rumah, tapi semua harus didalam rumaah,” jelasnya saat melakukan kampanye di seputaran pasar lama dekai.

Kepno menambahkan, sosialisasi yang dilakukan oleh Dinas Kesehatan juga bersama tokoh gereja, TNI/Polri, tokoh pemudah, dan tim tanggap cepat.

Selain itu, ia menghimbau agar masyarakat tidak berkumpul dalam jumlah yang banyak. Sebab menurutnya, dalam perkumpulan jumlah yang banyak sangat rentan untuk covid19 bereaksi.

ads
Baca Juga:  Bangun RS Tak Harus Korbankan Warga Sekitar Sakit Akibat Banjir dan Kehilangan Tempat Tinggal

“Kami berharap supaya seluruh masyarakat selalu di dalam rumah,” katanya.

Sementera itu, Ketua KNPI Kabupaten Yahukimo, Nikanus Bahabol mengatakan, pemuda sebagai tulang punggung kabupaten yahukimo sangat antusias dengan kegiatan yang dilakukan oleh dinas kesehatan yahukimo untuk mencegah lajunya covid-19 kepada warga masyarakat di papua.

“Kami lakukan supaya masyarkat paham cara penularan dan cara mencegah.  Virus ini sangat berbahaya, sehingga mari kita sama-sama jaga kebersihan diri, lingkungan, dan keluarga agar virus ini tidak mudah untuk menular,” ajaknya.

Baca Juga:  LME Digugat Ke Pengadilan Tinggi Inggris Karena Memperdagangkan 'Logam Kotor' Dari Grasberg

Bahabol berharap, dengan adanya kampanye ini masyarakat yahukimo yang berada di ibukota kabupaten yahukimo bisa paham dan melakukan pencegahan terhadap covid-19.

Pewarta : Ruland Kabak

Editor     : Arnold Belau

Artikel sebelumnya10 Positif Pandemi Covid-19, 7507 OPD dan 44 PDP Covid-19 di Papua
Artikel berikutnyaKNPI Yahukimo Dukung Kebijakan Pembatasan Sosial