BeritaOlahragaPresiden Jokowi Dipastikan akan Buka Laga ISC di Jayapura pada 29 April 

Presiden Jokowi Dipastikan akan Buka Laga ISC di Jayapura pada 29 April 

JAYAPURA, SUARAPAPUA.com — Presiden republik Indonesia, Joko Widodo atau yang akrab disapa Jokowi dipastikan akan membuka laga ISC pada laga pembuka sekaligus laga perdana antara Persipura Jayapura dan Persija Jakarta yang akan dihelat di stadion Mandala Jayapura, Papua.

Setelah pertemuan antara PT. Gelora Trisula Semesta (GTS) selaku operator Indonesia Super Competition (ISC), perwakilan klub Indonesia Super League (ISL) dan Asprov di istana negara, siang hingga sore tadi, presiden sudah memastikan bahwa akan hadir untuk membuka laga ISC di Jayapura.

Baca Juga:  Kompetisi Liga 4 Papua Tengah 2025: Dibuka 9 April, Diikuti Tujuh Klub

“Presiden Jokowi sudah pastikan, bahwa beliau akan hadir di stadion Mandala Jayapura, pada tanggal 29 April 2016 mendatang,” ungkap Bento Madubun, Media officer Persipura Jayapura kepada suarapapua.com, Jumat (15/4/2016).

Kata Madubun, presiden juga berharap agar tata kelola sepak bola nasional harus tetap jalan.

“Terkait usulan pencabutan pembekuan, presiden sudah pastikan bahwa sebelum kongres FIFA pada awal Mei nanti semuanya sudah ada titik terang dan pasti,” jelasnya.

Baca Juga:  Kompetisi Liga 4 Regional Papua Tengah Digelar 4 April 2025 di Timika

Persipura Jayapura dijadwalkan akan menjadi tuan rumah laga perdana dalam pertandingan perdana menjamu Persija Jakarta pada laga Indonesia Super Competition (ISC) di stadion Mandala Jayapura, Papua.

Sementara itu, presiden Jokowi, optimis reformasi total sepak bola akan melahirkan klub-klub profesional dan pemain yang berprestasi. Hal ini ditulis Jokowi dalam aktun twitter pribadinya, @Jokowi pada Jumat (15/4/2016).

Baca Juga:  Informasi Penting Jelang Kompetisi Liga 4 Regional Papua Tengah 2025

“Reformasi total sepak bola hingga muncul klub2 bola profesional, timnas yg disegani & pemain yg berprestasi –Jkw,” tulisnya.

 

ARNOLD BELAU

Terkini

Populer Minggu Ini:

Raih Juara Liga 4 Papua Tengah, Persipuncak Menuju Putaran Nasional

0
Juara regional dalam hal ini Persipuncak Cartensz sebagai klub kebanggaan masyarakat kabupaten Puncak yang dibesut coach Hendriko Masko Kiwak selanjutnya akan mewakili provinsi Papua Tengah di putaran nasional. Babak nasional rencananya akan digulirkan pekan depan. Drawing pun telah dilakukan pekan kemarin.

Fortnightly updates in English about Papua and West Papua from the editors and friends of the banned 'Suara Papua' newspaper.