ADVERTORIALPelatihan Fasilitasi Desa Dalam Pemanfatan Teknologi Tepat Guna Kabupaten Jayawijaya

Pelatihan Fasilitasi Desa Dalam Pemanfatan Teknologi Tepat Guna Kabupaten Jayawijaya

JAYAPURA, SUARAPAPUA.com— Pemerintah Daerah Kabupaten Jayawijaya melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat Kampung mengadakan kegiatan Pelatihan Fasilitasi Desa Dalam Pemanfaatan Teknologi Tepat Guna di Gedung Sekolah Minggu Betlehem, Senin (22/07/24).

Kegiatan tersebut di buka Assiten II Sekda Kabupaten Jayawijaya Lekius Jikwa dan di ikuti oleh 24 orang Peserta dari 8 Kampung di Distrik Wollo antara lain Kampung Wollo, Kampung Wunan, Kampung Wodloma, Kampung Pyrambot, Kampung Tegabaga, Kampung Wollo Timur, Kampung Alugi, dan Kampung Kugurima.

Baca Juga:  Bupati Yigibalom Ingatkan OPD Selesaikan SPJ Sebelum Libur Lebaran

Dalam sambutan Pj Bupati Jayawijaya yang dibacakan Assisten II Sekda Lekius Jikwa mengatakan bahwa dalam melaksanakan Pembangunan Jangka Menengah, Pemerintah Kabupaten Jayawijaya tetap mengacu pada Visi, Misi Tujuan, Sasaran dan Strategi Pembangunan Daerah yang bertumpu pada Masyarakat Pedesaan/Kampung.

Di mana implementasinya undang-undang Nomor 1 Tahun 2001 tentang Otonomi Khusus yang diharapkan kegiatan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat asli Papua dalam hal meningkatkan Pertumubuhan Ekonomi Produktif Keluarga dengan targetnya merubah petani tradisional menjadi petani modern.

Baca Juga:  Gubernur Meki Nawipa Canangkan Program Pendidikan Gratis di Papua Tengah

Pada Kesempatan itu, Ketua Panitia Sofia Kafiar, yang adalah Kabid Perekonomian DPMK menjelaskan maksud dan tujuan pelaksanaan pelatihan tersebut.

Di mana tujuannya adalah agar menambah wawasan dan pengetahuan Masyarakat, terutama Petani khususnya peserta Pelatihan.

Yang mana memberikan bekal pengetahuan kepada para peserta untuk lebih berperan dalam pembangunan di Kabupaten Jayawijaya, khususnya di Distrik Wollo.

Baca Juga:  PLTA Malagaineri Kabupaten Lanny Jaya Diresmikan

Tetapi juga memberikan dan menambah keterampilan kepada para peserta pelatihan untuk mendukung Kesejahteraan Keluarga yang ada di distrik dan Kampung di Wollo.

“Kegiatan ini bersumber dari Dana Otonomi Khusus dan dilaksanakan selama dua hari mulai dari tanggal 22 s/d  23 juli 2024,” pungkasnya.

Terkini

Populer Minggu Ini:

MRP Papua Pegunungan Dukung Pemkab Jayawijaya Tertibkan Peredaran Miras dan Narkoba

0
"Untuk seluruh delapan kabupaten, lakukan kebijakan pelarangan peredaran dan penjualan Miras beralkohol oplosan, Narkoba (Ganja), Aibon, dan bahan-bahan terlarang lainnya," ujarnya.

Fortnightly updates in English about Papua and West Papua from the editors and friends of the banned 'Suara Papua' newspaper.