ArsipSOLPAP Dukung Pjs Gubernur Ganti Kadis PU

SOLPAP Dukung Pjs Gubernur Ganti Kadis PU

Senin 2013-02-11 09:14:15

PAPUAN, Jayapura— Sikap Penjabat Gubernur Provinsi Papua yang mengganti kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Provinsi Papua, beberapa waktu lalu merupaka langkah yang sangat tepat.

"Sebab sampai sampai saat ini beliau tidak pernah merealisasikan janjinya untuk membangun pasar permanen bagi mama-mama pedangan asli Papua."

Demikian disampaikan Sekertaris Badan Formatur, Solidaritas Pedagang Asli Papua (SOLPAP), Robert Jitmau, ketika ditemui suarapapua.com, di sekitar perumnas II Waena, Minggu (11/2/2013) kemarin.

Menurut Jitmau, walaupun dana pembangunan pasar telah ada, namun selama ini niat baik mantan Kadis PU tak pernah terlihat, termasuk mengurus pemindahaan Perum Damri.

"Kalau pejabat PU yang baru juga tak bisa realisasikan pembangunan pasar, maka dia juga harus diganti," katanya.

Ditambahkan Jitmau, dengan adanya pergantian Kadis PU yang baru, harapan untuk membangun pasar bagi mama-mama pedagang asli Papua bisa segera diwujudkan.

Menurut Jitmau, tugas berat Kadis PU yang baru adalah mengkordinir pemindahaan kantor Perum Damri, kemudian melaksanakan pembangunan pasar di lokas tersebut.

"Kami sangat mengharapkan pembangunan pasar permanen bagi pedagang asli Papua dilakukan dalam tahun 2013 ini," tutup Jitmau, yang juga salah dosen di Universitas Cenderawasih Papua.

Sekedar diketahui, perjuangan mama-mama pedagang asli Papua untuk mendapatkan pasar permanen telah dilakukan sejak tahun 2000, namun hanya janji-janji tak pasti yang diterima.

ARNOLD BELAU

Terkini

Populer Minggu Ini:

Uskup Terpilih Keuskupan Timika Bicara Krisis Kemanusiaan Papua Saat Jumat Agung

0
“Harapan bagi masyarakat kita di seluruh Tanah Papua, agar mereka dari hari ke hari tidak dibunuh dan dirampas hak hidup mereka yang memiliki martabat sebagai manusia,” tutup Uskup Bernardus

Fortnightly updates in English about Papua and West Papua from the editors and friends of the banned 'Suara Papua' newspaper.