ADVERTORIALDogiyai BahagiaBappeda Dogiyai Lakukan Monev Lapangan dan Meja TA 2021

Bappeda Dogiyai Lakukan Monev Lapangan dan Meja TA 2021

MOWANEMANI, SUARAPAPUA.com — Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappeda Litbang) kabupaten Dogiyai melakukan monitoring dan evaluasi (Monev) pelaksanaan kegiatan tahun anggaran 2021 di lingkungan pemerintah kabupaten Dogiyai.

Yakobus Dogomo, pelaksana tugas kepala Bappeda Litbang kabupaten Dogiyai, menjelaskan, kegiatan Monev lapangan dan meja kegiatan organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Dogiyai tahun anggaran 2021 telah dilaksanakan selama empat hari (7-10 Desember 2021).

“Selama empat hari para pegawai Bappeda dan Litbang kabupaten Dogiyai telah melaksanakan Monev lapangan dan meja kegiatan OPD di lingkungan pemerintah kabupaten Dogiyai tahun anggaran 2021,” jelasnya, Senin (13/12/2021).

Baca Juga:  Wujudkan Kerinduan Masyarakat 10 Distrik, Bupati dan Wabup Dogiyai Minta Dukungan Semua Pihak

Monev menurut Dogomo salah satu tugas melekat Bappeda dan Litbang kabupaten Dogiyai yang wajib dilaksanakan sebagai bagian dari fungsi manajemen anggaran serta pelaksanaan program dan kegiatan yang direncanakan masing-masing OPD bersama-sama legislatif (DPRD).

“Monitoring dan evaluasi bertujuan untuk memotret sejauhmana progres realisasi keuangan dan realisasi kegiatan fisik yang sudah dicapai oleh masing-masing OPD,” katanya.

Staf Bappeda dan Litbang kabupaten Dogiyai usai monitoring lapangan di SD YPPK Yotapuga, distrik Kemuge, Dogiyai. (Ist.)

Realisasi keuangan bisa terdeteksi dengan terbitnya Penerbitan surat perintah pencairan dana (SP2D), tetapi realisasi kegiatan fisik dibutuhkan laporan dari lapangan yang sesungguhnya tidak saja Bappeda dan Litbang, tetapi merupakan tugas bersama semua instansi pemerintah daerah.

Baca Juga:  Buka Musrenbangda 2025, Bupati Dogiyai Tekankan Prioritas Pembangunan Tahun 2026

Untuk maksud itu, pimpinan OPD bersama staf teknis telah diminta menyampaikan laporan sesuai kondisi riil yang sesungguhnya. Terutama menyangkut pekerjaan fisik yang selama setahun dikerjakan di wilayah kabupaten Dogiyai.

Pimpinan bersama aparat sipil negara di masing-masing OPD wajib mempertanggungjawabkan setiap kegiatan yang telah dilaksanakan maupun yang belum. Jika realisasinya belum sesuai fakta di lapangan, tentu akan berpengaruh terhadap tahapan berikutnya.

Baca Juga:  Tiga Poin Penting Wakil Bupati Dogiyai Saat Menutup Musrenbangda 2025

Monitoring lapangan, imbuh Dogomo, dilakukan seluruh staf di setiap distrik dan lokasi kegiatan fisik.

Staf Bappeda bersama kepala distrik dan stafnya usai monitoring lapangan di kantor distrik Dogiyai. (Ist.)

Dari panitia Monev yang dibentuk sebelumnya, masing-masing tim turun ke distrik-distrik dan lokasi pembangunan fisik di seluruh wilayah kabupaten Dogiyai

“Tim kami turun monitoring di distrik Dogiyai. Kegiatan monitoring lapangan berlangsung dalam keadaan baik dan lancar,” kata Meliana Anou, staf Bappeda Litbang kabupaten Dogiyai.

Pembentukan panitia Monev tahun anggaran 2021 dilakukan dalam sebuah pertemuan yang dipimpin langsung Yakobus Dogomo di aula kantor Bappeda dan Litbang kabupaten Dogiyai, Selasa (30/11/2021).

REDAKSI

Terkini

Populer Minggu Ini:

Enam Ribu Personil Militer Indonesia Kuasai Wilayah Perang di Papua

0
“Ribuan personel angkatan militer Indonesia yang dikirim dari pusat secara diam-diam melalui kapal sipil, pesawat sipil dan yang berprofesi sebagai intelijen belum diketahui dan itu hanya diketahui oleh Panglima TNI dan DPR RI atas kebijakan pertahanan negara Indonesia dari ancaman perjuangan politik Papua Barat,” demikian ditulis dalam siaran persnya.

Fortnightly updates in English about Papua and West Papua from the editors and friends of the banned 'Suara Papua' newspaper.