SENTANI, SUARAPAPUA.com — Untuk menekan penyakit malaria di kampung-kampung yang ada di kota Sentani, Dinas Kesehatan (Dinkes) kabupaten Jayapura akan mengadakan pengobatan massal. Ini program dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes).
“Pengobatan massal ini merupakan program Kementerian Kesehatan. Dan di kabupaten Jayapura dijadikan pilot projek bagaimana pengobatan massal serentak,” kata Khairul Lie, kepala Dinkes kabupaten Jayapura, kepada wartawan di Sentani, Selasa (3/10/2023) lalu.
Di kabupaten Jayapura, menurutnya, ada dua kampung yang akan jadi sasaran pengobatan massal tersebut.
“Dua kampung itu ada di sebelah danau. Kemarin sudah dilakukan pertemuan baik dari kabupaten, Kemenkes maupun tim dari provinsi. Jadi, tinggal pelaksanaan saja di lapangan,” kata Khairul.
Lanjut Kadinkes, jika dengan pengobatan massal ini berhasil menurunkan angka malaria di kabupaten Jayapura, maka bisa dilakukan di kampung lainnya.
“Kalau uji coba ini sekiranya memberi dampak terhadap penurunan angka malaria, maka itu bisa kita lakukan pengobatan massal di seluruh kampung,” ujarnya.
Khairul menjelaskan, pengobatan massal akan dilakukan kepada seluruh masyarakat yang ada di satu kampung tersebut.
“Semua masyarakat di kampung itu akan menjadi sasaran dari pengobatan massal.”
Kemenkes juga katanya telah menyediakan stok sesuai dengan jumlah penduduk yang ada di setiap kampung.
“Stok obat disediakan sesuai penduduk yang ada di kampung dan disediakan langsung oleh Kementerian Kesehatan, karena kabupaten Jayapura merupakan pilot projek mereka,” imbuh Khairul. []