BeritaEkonomiPeringati HPS, Pemkab Jayapura Gelar Pasar Murah

Peringati HPS, Pemkab Jayapura Gelar Pasar Murah

SENTANI, SUARAPAPUA.com — Memperingati Hari Pangan Sedunia (HPS) tahun 2023, pemerintah kabupaten (Pemkab) Jayapura melalui Dinas Ketahanan Pangan menggelar pasar murah di lapangan upacara Gunung Merah, Sentani.

Suliyono, kepala Dinas Ketahanan Pangan kabupaten Jayapura, mengatakan, pasar murah kali ini menyiapkan 10 ton beras khusus untuk masyarakat.

“Kami turunkan beras lebih banyak di pasar murah ini, karena harga di pasaran sekarang mulai naik,” jelasnya kepada wartawan, Senin (16/10/2023).

Suliyono akui akhir-akhir ini harga beras terus meningkat.

Baca Juga:  Frengky Baru Jaring Aspirasi dan Berbagi di Hari Raya Idul Fitri

“Kita tahu bahwa akhir-akhir ini harga beras meningkat. Maka, pasar murah ini supaya masyarakat dapat menjangkau dan tentunya untuk pengendalian inflasi di kota Sentani,” ujarnya.

Kata Suliyono, hari ini 10 ton beras sudah diturunkan untuk dijual dengan harga murah dari yang berlaku di pasar.

“Beras 10 ton dan juga bahan sembako lainnya juga ada. Selain memperingati Hari Pangan Sedunia, kegiatan dari pemerintah kabupaten Jayapura ini bertujuan untuk upayakan tekan lajunya inflasi.”

Setelah dari Sentani, kabarnya pasar murah juga akan diadakan di wilayah lain.

Baca Juga:  Dinilai Tabrak Aturan, Aktivis di PBD Soroti Kebijakan Walkot Sorong

“Pasar murah kami laksanakan bukan sampai di sini saja, namun akan berkelanjutan. Di wilayah pembangunan dua, tiga dan wilayah pembangunan empat, apalagi ini menjelang hari keagamaan, pasti akan diadakan di semua wilayah yang ada di kabupaten Jayapura,” jelas Suliyono.

Sugiyono berharap, masyarakat berkesempatan hadir di pasar murah ini.

“Harapan kami kepada masyarakat kabupaten Jayapura agar datang berbelanja di pasar murah yang kami buka di lapangan apel kantor bupati Jayapura,” imbuhnya.

Baca Juga:  Ajak Masyarakat Berkebun, Pemkab Lanny Jaya Berikan Bantuan Alat Kerja

Sementara itu, ibu Herika Sanga, warga kota Sentani, mengaku bersyukur dengan adanya pasar murah dari Pemkab Jayapura.

“Ini bagus sekali karena sangat membantu kami yang keuangannya sangat terbatas,” kata Herika.

Ibu empat anak itu sempat membeli telur, minyak serta kebutuhan rumah lainnya.

“Pasar murah sebaiknya cari tempatnya di tengah-tengah boleh supaya orang hemat biaya. Terus, sebelum buat pasar murah tolong informasikan biar masyarakat dong tahu kalo ada pasar murah,” tuturnya berharap. []

Terkini

Populer Minggu Ini:

Tolak Program Kredit Ekomas, Mama Papua: Jangan Bikin Susah Kami!

0
“Jumlah OAP di Kota Sorong ini hanya 27 persen saja, masa pemerintah tidak bisa urus. Kasih anggaran saja untuk masyarakat,” ujarnya.

Fortnightly updates in English about Papua and West Papua from the editors and friends of the banned 'Suara Papua' newspaper.