ADVERTORIALDogiyai BahagiaBappeda Dogiyai Sukses Susun RPJPD Tahun 2025-2045

Bappeda Dogiyai Sukses Susun RPJPD Tahun 2025-2045

DOGIYAI, SUARAPAPUA.com — Satu program paling penting sukses dikerjakan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah dan Penelitian Pengembangan (Bappeda & Litbang) kabupaten Dogiyai, yakni pembahasan awal Rancangan Awal Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) kabupaten Dogiyai tahun 2025-2045.

Kegiatan yang telah dilaksanakan sehari di Hotel Karya Papua, Nabire, pada 28 November 2023, diikuti seluruh pimpinan OPD bersama kepala sub bagian (Kasubag) program di lingkungan pemerintah kabupaten Dogiyai.

Pembahasan awal RPJPD digelar setelah rancangan awal (Ranwal) RPJPD selesai disusun Bappeda dan Litbang kabupaten Dogiyai bekerjasama dengan Pusat Keuangan Daerah (Keuda) Universitas Cenderawasih Jayapura.

Baca Juga:  Wujudkan Kerinduan Masyarakat 10 Distrik, Bupati dan Wabup Dogiyai Minta Dukungan Semua Pihak

“Pembahasan awal dilaksanakan dengan melibatkan organisasi perangkat daerah (OPD) yang ada di kabupaten Dogiyai untuk menyepakati dan meminta pendapat terkait indikator dan target yang tertuang di dalam RPJPD akan dicapai oleh masing-masing sektor pembangunan selama 20 tahun ke depan,” kata Yakobus Dogomo, kepala Bappeda dan Litbang kabupaten Dogiyai.

Foto bersama pada pembukaan pembahasan awal Rancangan Awal RPJPD kabupaten Dogiyai tahun 2025-20245, Selasa (28/11/2023). (Supplied)

Saat membuka acara pembahasan awal RPJPD kabupaten Dogiyai tahun 2025-2045, bupati Dogiyai yang diwakili Penjabat Sekda Damiana Tekege, S.H, M.Hum, dalam sambutannya menyarankan semua OPD dapat membaca dan memberikan tanggapan terhadap isi Ranwal RPJPD agar indikator dan target yang ditetapkan realistis dan dapat dicapai selama 20 tahun ke depan.

Baca Juga:  Buka Musrenbangda 2025, Bupati Dogiyai Tekankan Prioritas Pembangunan Tahun 2026

Sekda Dogiyai juga mengapresiasi tim penyusun RPJPD yang sukses menuntaskan Ranwal lebih cepat.

“Semoga RPJPD akan menjadi acuan dalam pembangunan empat periode kepemimpinan kepala daerah dan wakil kepala daerah di kabupaten Dogiyai,” harap Damiana Tekege.

Sebagai informasi, RPJPD merupakan landasan strategis bagi pemerintah daerah dalam merumuskan kebijakan pembangunan yang isinya antara lain memuat rumusan visi dan misi kabupaten Dogiyai selama 20 puluh tahun (2025-2045) berdasarkan isu strategis pembangunan daerah.

Baca Juga:  Penegasan Bupati Dogiyai Saat Forum OPD Penyusunan RKPD Tahun 2026

Ranwal RPJPD kabupaten Dogiyai tahun 2025-2045 disusun berdasarkan kajian akademis serta jaring aspirasi (FGD) dengan pemerintah daerah dan berbagai pihak terkait. [*/Adv]

Terkini

Populer Minggu Ini:

Mengawal Pembangunan Daerah, Provinsi Papua Barat Daya Miliki BPKP

0
“Kalau kita mau tata kelola penyelenggaraan pemerintahan kita baik, pembangunan tata kelola keuangan yang baik, maka kolaborasi ini diperlukan,” ujar gubernur Elisa Kambu.

Fortnightly updates in English about Papua and West Papua from the editors and friends of the banned 'Suara Papua' newspaper.