JAYAPURA, SUARAPAPUA.com — Sekertariat Konferensi Gereje-Gereja Pasifik atau Pacific Conference of Churches (PCC) yang bermarkas di Suva, ibu kota Negara Republik Fiji, pada, Selasa (4/9/2019) mengibarkan bendera Bintang Kejora sebagai respon protes atas pembunuhan demonstran Papua oleh pasukan keamanan Indonesia dan milisi pro Jakarta.
Bendera Bintang Kejora itu dikibarkan pada properti Sekertariat Pacific Conference of Churches yang terlihat jelas dari Kedutaan Besar Indonesia di Fiji dan Kantor Perdana Menteri Fiji.
Polisi Fiji telah memperingatkan Sekretariat Konferensi Gereja-Gereja Pasifik karena mengibarkan bendera Bintang Kejora.
Pada hari, Selasa, petugas berusaha untuk merebut bendera setelah dinaikkan sebagai protes. Petugas juga sempat mendatangi sekertariat PCC pada malam hari.
Dini hari ini, tiga petugas mengunjungi Sekretaris Jenderal PCC, Pendeta James Bhagwan, atas perintah Kementerian Pertahanan Fiji untuk memperingatkan bahwa mengibarkan bendera adalah pelanggaran Undang-Undang Ketertiban Umum Fiji.
Sebelumnya pada, November 2014, Polisi Fiji menyita bendera Bintang Kejora dari properti yang sama dan tidak pernah dikembalikan atau didakwa.
Pada 2014 juga ada sejumlah serangkaian panggilan telepon antara Kedutaan Indonesia di Fiji, Kementerian Pertahanan dan Kantor Perdana Menteri Fiji melihat unit polisi menyita dan menghapus bendera.
Fiji telah menjadi sekutu dekat Indonesia sejak kudeta yang dilaksamana Jenderal Frank Bainimarama pada 2006.
NGO di Fiji Gelar Aksi Solidaritas untuk Papua
Protes sebagai respon pembunuhan terhadap demonstran juga dilakukan oleh sejumlah LSM di Fiji yang menamakan diri sebagai ‘gerakan masyarakat sipil Fiji’.

Protes itu dilakukan dengan cara berdiri diam di seberang Kedutaan Besar Indonesia di Suva, Fiji pada Rabu kemarin.
Dengan aksi itu, pihak kepolisian Fiji beberapa menit kemudian mendatangi Shamima Ali, Kepala Fiji Women’s Crisis Center atau Pusat Krisis Wanita Fiji dan Ketua Koalisi LSM tentang Hak Asasi Manusia.
Perwakilan dari setidaknya tujuh LSM lokal dan regional berkumpul selama jam makan siang untuk berdiri dalam solidaritas dengan rakyat Papua dan mendukung diakhirinya kekerasan dan pelecehan hak asasi manusia.
Unit-unit polisi di Suva berpatroli di daerah itu tetapi acara itu berjalan damai.
Sebagai bentuk dukungan kepada masyarakat Papua akan diadakan ibadah di gereja Katedral Anglikan Tritunggal Kudus Suva pada hari Jumat jam 12 siang – 2 sore.
Sumber: pacificconferenceofchurches.org
Editor: Elisa Sekenyap