KAPP Dogiyai Prioritaskan Program Unggulan Genjot Ekonomi OAP

0
1379

JAYAPURA, SUARAPAPUA.com — Dalam rangka mewujudkan ekonomi Orang Asli Papua (OAP), Badan Pengurus Daerah Kamar Adat Pengusaha Papua (BPD-KAPP) Dogiyai memprioritaskan program unggulan dalam memandirikan dan mengembangkan ekonomi rakyat setempat. 

Ketua BPD- KAPP Dogiyai, Arnoldus Douw mengatakan pihaknya siap menggandeng orang asli Papua untuk memajukan dan memandirikan ekonomi lokal dalam persaingan globalisasi.

“Kami BPD-KAPP Dogiyai yang didukung oleh payung hukum ini, akan menjalankan berbagai program-program prioritas, baik pengembangan jasa konstruksi seperti, pemilik PT, CV, dan koperasi OAP. Ada juga pengembangan sektor riil seperti, peternakan, pertanian, perkebunan, perikanan, dan perindustrian di Kabupaten Dogiyai kedepannya,” katanya saat dihubungi via telepon, Selasa (17/3/2020).

Baca Juga:  Bupati Lanny Jaya Minta BKPPA dan Keuangan Perhatikan Hal Ini

Arnoldus bilang,  pihaknya akan melakukan berbagai program demi mewujudkan hal-hal tersebut.

“Misalnya dengan pendataan pengusaha asli Papua dan proses pengerjaannya, yang mana memandirikan rakyat Papua di negeri Dogiyai,” jelasnya.

ads

Ia pun mengajak semua elemen baik pemerintah, swasta maupun rakyat sendiri dalam mendukung upaya-upaya yang dilakukan KAPP Dogiyai, demi mewujudkan Dogiyai Bahagia ataupun dan Dogiyai Dou Ena, dengan cara menata ekonomi rill serta memajukan pembangunan dari kampung ke kota.

Baca Juga:  Anggota Pansel DPR Papua Dilaporkan ke Polda Karena Diduga Minta Uang Untuk Lolos Seleksi

Sementara itu, Sekretaris Umum BPD-KAPP Dogiyai, Bastian Topilus Tebai mengatakan, pihaknya akan mengorganisir semua sektor dan mengajak masuk dalam lembaga-lembaga ekonomi seperti koperasi dan lain-lain.

“Untuk sektor riil dan UMKM, kami berupaya untuk dorong OAP rintis usaha bersama,” kata Bastian.

Tebai juga mengharapkan seluruh masyarakat Dogiyai yang saat ini menggeluti usaha secara individu, agar melebur ke dalam organisasi legal yang nantinya akan didorong KAPP Dogiyai, supaya mampu bersaing dan berkembang bersama-sama.

Baca Juga:  Nawipa Minta Regulasi Kelola Dandes Lebih Bermanfaat Bagi Masyarakat Papua

Pewarta: Yance Agapa
Editor: Arnold Belau

Artikel sebelumnya18 Maret – 3 April Papua Barat Libur
Artikel berikutnyaSenator Asal Papua Diskusi Soal Dana BOS dan UN di Papua