JAYAPURA, SUARAPAPUA.com— Ikatan Pelajar Mahasiswa dan Masyarakat Daerah Bahos Paima (IPMM-DBP) gelar ibadah syukuran atas kelulusan siswa sekolah Menengah Pertama SMP dan Sekolah menengah Atas (SMA) yang dinyatakan lulus tahun 2020, Rabu (13/5/20) di Dekai Kabupaten Yahukimo.
Syukuran dilakukan dalam bentuk ibadah yang dipimpin langsung pelayanan firman oleh Chris Komba.
“Karena Tuhan anak-anak bisa berhasil kalau bukan karena Tuhan tidak mungkin. Jadi firman tuhan sangat jelas mengatakan bahwa jangan seorang siapapun menganggap anak-anak rendah karena kalian masih mudah” katanya.
Dikatakan, zaman sekarang adalah jaman Global sehingga untuk para siswa yang telah lulus berpikir kedepan menurutnya, mengambil jurusan yang dibutuhkan dan harus tekuni belajar agar dipandang rendah.
“Adik-adik yang lulus saya pesan jangan ambil jurusan yang gampang-gampang tetapi ambillah jurusan yang menantang dan bisa berguna supaya firman digenapi (tidak menganggap engkau rendah karena masih mudah),” katanya.
Pinus Momiake, Ketua Panitia, mengatakan, kegiatan berjalan diluar rencana namun sebagai panitia bersyukur karena acara syukuran untuk 6 siswa yang lulus dari Bahos Paima berjalanan aman meski dalam situasi Covid-19.
“Saya ucapkan terimakasih atas kerja keras dan kerja sama maka acara syukuran ini terlaksana. Awalnya saya pun pikir tidak akan terlaksana tetapi partisipasi senioritas, senior, tokoh mendukung dalam finansial maka berlangsung hari ini,” katanya.
Sementara itu, Wel Sugun, mewakili senioritas dalam sambutannya berpesan, para siswa dan siswi yang lulus agar melanjutkan pendidikannya dengan baik utamakan untuk menjaga diri dan utamakan Tuhan.
“Hanya orang malas saja yang ia tidak bisa sekolah, rajinlah agar kalian bisa mencapai apa yang kalian impikan tapi kami orang tua pesan untuk jaga diri karena diluar sana banyak tantangan dan masalah,” pesannya.
Pewarta : Ardi Bayage
Editor : Arnold Belau