JAYAPURA, SUARAPAPUA.com— Kota Jayapura menyimpan berbagai pemandangan yang indah dan elok. Banyak destinasi wisata, ikon wisata dan tempat-tempat indah yang muali dibangun dan mulai menghiasi sudut-sudut di Kota Jayapura.
Tidak hanya keindahan pemandangan laut di pesisir pantai, pada pagi hari setiap pagi dan sore alam menyuguhkan pemandangan yang indah.

Ketika anda berada di teluk Youeta pada sore hari, anda akan menikmati indahnya suasana sore. Aktivitas sore di atas ring road, aktivitas nelayan lokal dengan perahu dayung dan tentunya senja yang cantik. Pada gambar ini, seorang nalayan mendayung pada sore hari dan terlihat dengan jelas tugu pekabaran Injil di Tanah Tabi yang ada di kampung Tobati.



Senja di Teluk YoutefaTerakhir adalah pemandangan di celah antara pulau Metudebi dan pulau kecil di kampung Tobati ketika air lau meti. Saat air laut meti, tempat ini adalah lapangan yang luas. Ia menjadi tempat bermain anak-anak yang tinggal di pulau ini.
Ketika air naik, tempat ini adalah lautan yang memisahkan pulau Metudebi dan pulau kecil yang menjadi tugu peringatan pekabaran injil di Teluk Youtefa. Saat air naik, ketinggian air bisa setara dengan tinggi orang dewasa.
Fotografer Papuans Photo, Whes Tebay berkontribusi dalam berita foto ini.
Pewarta: Arnold Belau