DEKAI, SUARAPAPUA.com — Arius Yahuli terpilih sebagai ketua DPD KNPI pada musyawarah daerah (Musda) ke-VI berlangsung 15-16 Agustus 2023 hingga ditutup 18 Agustus 2023 di gedung olahraga ABYU, Dekai, Yahukimo, Papua Pegunungan.
Arius Yahuli terpilih secara demokrasi, setelah meraup suara terbanyak 50 suara dari jumlah hak pilih 60 suara. 10 suara lainnya diperoleh calon nomor urut 1 Yafet Saram.
“Dalam forum Musda ke enam ini saya terpilih sebagai ketua KNPI Yahukimo untuk periode 2023 sampai 2026. Prosesnya telah berlangsung sangat baik. Saya ucapkan terima kasih banyak,” kata Arius kepada wartawan usai penutupan Musda, Jumat (18/8/2023) siang.
Mandat dan kepercayaan yang diberikan, bagi Arius, bukan suatu hal yang mudah. Makanya ia minta kerjasama pengurus KNPI 51 distrik, OKP lokal dan nasional yang ada di Yahukimo untuk melibatkan diri dalam wadah KNPI.
“Saya juga meminta kepada seluruh pemuda OKP dan KNPI 51 distrik untuk kita kerja sama. Ikut bergabung dan terlibat dalam wadah KNPI untuk kita sama-sama meneruskan amanah organisasi demi kepentingan masyarakat, pemerintah dan daerah kita ini,” tutur Yahuli.

Sementara, Bayam Keroman, ketua 1 bidang organisasi, kaderisasi, dan kepemudaan (OKK) KNPI provinsi Papua Pegunungan, menegaskan, pemuda sebagai tulang punggung daerah bangsa dan negara, sebaiknya jangan diam.
“Saya mengajak kepada pemuda semua mari bergandengan tangan maju melangkah menuju perubahan,” kata Keroman.
Jika ada kesalahan dalam musyawarah yang telah berlangsung, ia harap tidak dijadikan batu sandungan dalam menghidupkan semangat persatuan pemuda.
“Tujuh OKP peserta penuh dan enam OKP peninjau itu semuanya harus bekerjasama,” pintanya.
Keroman juga ucapkan selamat kepada ketua terpilih. Juga pemuda 12 suku, tujuh bahasa dan delapan denominasi Gereja di wilayah kabupaten Yahukimo.
Rapimpurda dan Musda ke-VI mengusung tema “Mengembalikan marwah KNPI, merebut kejayaan pemuda untuk perubahan”. []