BeritaDua Mesin PLN Enarotali Rusak Lagi

Dua Mesin PLN Enarotali Rusak Lagi

PANIAI, SUARAPAPUA.com — Dua dari tiga mesin listrik milik Perusahaan Listrik Negara (PLN) Enarotali, kabupaten Paniai, yang sebelumnya sering rusak, kembali mengalami kerusakan pada Selasa (6/4/2021) lalu.

Akibatnya, terhitung hingga hari Sabtu (10/4/2021), masuk hari keempat, layanan listrik belum seperti biasanya alias dinyalakan secara bergiliran.

“Mesin ada tiga. Yang rusak dua, satunya masih bagus. Hanya satu, jadi kita nyalakan lampu bergiliran. Kalau Madi menyala sekarang, Enaro besok. Nanti begitu terus sampai dua mesin ini selesai diperbaiki,” kata Jitmoko, kepala mesin PLN Enarotali, kepada suarapapua.com, Sabtu (11/4/2021).

Baca Juga:  Dua Anak Diterjang Peluru, Satu Tewas, Satu Kritis Dalam Konflik di Intan Jaya

Jitmoko mengaku belum memperbaiki alat di kedua mesin yang rusak itu karena sedang dibelanja dan belum tiba.

“Kami baru bongkar luar dan dalam mesin saja. Kalau alat yang kami pesan sudah tiba, kami akan pasang dan langsung kembali nyalakan lampu seperti biasa. Kami belum bisa pastikan kapan nanti lampu menyala normal,” jawabnya.

Rusaknya kedua mesin itu, kata dia, akibat asap mesin yang keluar kembali masuk ke mesin dan bikin alat dalam mesin rusak. Itu dikarenakan gedung PLN kecil dan rendah, sehingga pembuangan asap tidak maksimal.

Baca Juga:  Anggota DPRP Usulkan Beberapa Rute Penerbangan Perintis di Papua Tengah

“Untuk kali ini (rusak) karena asap. Biasanya itu karena air juga. Air dan asap selalu bikin dua mesin ini rusak. Apalagi umur dua mesin ini sudah tua,” jelas Jitmoko.

Yulius Magai, pegawai PLN Enarotali, mengatakan, solusi supaya lampu di Paniai aman, kedua mesin tersebut harus diganti baru.

“Dua mesin ini dulu Naftali Yogi yang beli waktu bupati. Coba bayangkan sudah berapa tahun. Harus ganti baru, sudah tidak layak. Lampu nanti begini-begini terus. Yang satu bagus ini PLN punya. Tidak pernah rusak karena baru beli.”

Baca Juga:  Bappilu Partai Demokrat Provinsi PP Resmi Gelar Pleno Penutupan Pendaftaran Cagub dan Cabup

Kondisi ini menurutnya tidak bisa dibiarkan. PLN bersama pemerintah daerah harus berkoordinasi untuk beli mesin baru.

“Ya, harus kerjasama antara PLN dan pemerintah,” singkatnya.

Pewarta: Stevanus Yogi
Editor: Markus You

Terkini

Populer Minggu Ini:

JDP: Pemindahan Makam Dortheys Eluay Harus Berpikir Bijak Dengan Kepala Dingin

0
“Saya kira JDP pasti akan ikut mendukung segenap upaya damai yang dilakukan oleh segenap pihak demi menjaga Sentani, Kabupaten Jayapura, Provinsi Papua dan seluruh Tanah Papua agar selalu damai dan tenteram dari hanya sekedar memindahkan makam Pemimpin Besar Rakyat Papua Theys Hiyo Eluay tersebut.”

Fortnightly updates in English about Papua and West Papua from the editors and friends of the banned 'Suara Papua' newspaper.