ArsipDPRD Keerom Gelar Bimbingan Teknis Pemilukada di Jakarta

DPRD Keerom Gelar Bimbingan Teknis Pemilukada di Jakarta

Kamis 2015-01-29 13:21:45

KEEROM, SUARAPAPUA.com — Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Keerom, Markus Gonai, mengatakan, pihak legislatif sedang menyiapkan berbagai hal untuk menyukseskan Pemilihan Kepala Daerah (Pemilukada) pada awal tahun 2015 mendatang.

"Walaupun ada banyak hambatan di lapangan, kami masih terus koordinasi agar pesta politik Kabupaten Keerom dapat berjalan dengan baik," kata Gonai, kepada suarapapua.com, Kamis (29/1/2015) siang.

Menurut Gonai, legislatif juga sedang melakukan bimbingan teknis di Jakarta, agar dapat mengawal dan mengontrol jalannya pesta demokrasi yang akan dilangsungkan nanti.

 

"Ini terkait peraturan pemerintah pusat mengenai Pemilukada, apakah legislatif yang memilih, atau dipilih langsung oleh rakyat," katanya.

 

Lanjut Gonai, kendala yang dihadapi terkait kepastian hukum penyelenggaraan Pemilukada Kabupaten Keerom, yang bisa saja mengalami penundaan. 

 

Kegiatan bimbingan teknis, kata dia, dilangsungkan di Hotel Jayakarta, Jakarta Pusat, sejak tanggal 28 hingga 31 Januari 2015 mendatang.

 

"Setelah kami pulang mungkin bisa pastikan apakah Pemilukada bisa dilangsungkan di tahun ini, atau mengalami penundaan," tegas Gonai.

 

Editor: Oktovianus Pogau

 

HARUN RUMBARAR

Terkini

Populer Minggu Ini:

Pemkab Yahukimo Belum Seriusi Kebutuhan Penerangan di Kota Dekai

0
“Pemerintah kita gagal dalam mengatasi layanan penerangan di Dekai. Yang kedua itu pendidikan, dan sumber air dari PDAM. Hal-hal mendasar yang seharusnya diutamakan oleh pemerintah, tetapi dari pemimpin ke pemimpin termasuk bupati yang hari ini juga agenda utama masuk dalam visi dan misi itu tidak dilakukan,” kata Elius Pase.

Fortnightly updates in English about Papua and West Papua from the editors and friends of the banned 'Suara Papua' newspaper.