Sekda Pegunungan Bintang Pimpin ASN Belanja di Pasar Sentral

0
940

JAYAPURA, SUARAPAPUA.com — Jumat belanja merupakan program pemerintah daerah yang dicanangkan guna mendorong pertumbuhan ekonomi keluarga di Pegunungan Bintang. Selain itu, peredaran uang di masyarakat akar rumput bisa berjalan normal.

Kehadiran program Spey-Piter di Pasar Sentral Mimalkatop, Kalomdol mendorong peningkatan Jual beli masyarakat Pegunungan Bintang di pasar ini meningkat. Penjual sayur dari distrik distrik juga diarahkan ke Pasar Sentral, tidak lagi berjualan di trotoar sepanjang jalan Kabiding.

Sekda Pegunungan Bintang, Hironimus Uropmabin usai belanja mengatakan, para pedagang lokal maupun pendatang harus dipusatkan di Pasar sentral. Tidak lagi jualan di pinggir jalan. Karena setiap hari jumat ASN di lingkungan Pemerintah Daerah Pegunungan Bintang akan belanja di Pasar ini.

“Jumat belanja merupakan program pemda. ASN akan belanja di sini, sehingga pedagang lokal maupun luar Papua semua harus jualan di Pasar sentral,” ucapnya seperti dilansir tribun.id pada  Jumat (16/4/2021).

Dia juga mengatakan, Jumat belanja ini harus digerakkan, supaya perputaran uang di Pegunungan Bintang berjalan normal, guna meningkatkan kesejahteraan keluarga, dan kampung masing masing. Ini juga merupakan program 100 hari kerja, katanya.

ads

Sekda Pegunungan Bintang mengatakan PKL memanfaatkan fasilitas yang dibangun untuk jual beli di sini.

“Saya berharap manfaatkan lols los yang disedian pemerintah daerah untuk jualan,” ucapnya.

Dai meminta agar semua pihak memberikan dukungan semaksimal mungkin dimanfaatkannya Pasar Baru sesuai dengan visi, misi bupati terpilih  dan setelah itu sekda menegaskan juga kepada kepalah-kepalah OPD dan seluruh masyarakat .

“Pemerintah harus sehat, jaga kesehatan sehingga masyarakat yang dibimbingnya juga sehat,” katanya.

Ia juga meminta kepada ASN dan masyarakat Pegunungan Bintang, ketika melakukan transaksi jual beli di pasar harus menjalankan protokol kesehatan guna mencegah penularan Covid-19 di Pegunungan Bintang. (*)

 

 

SUMBERtribunpapua.id
Artikel sebelumnyaMRP Berharap Perubahan Kedua UU Otsus Mengikuti Proses yang Legal
Artikel berikutnyaBupati Spey Ajak DPRD untuk Bersama Melayani Masyarakat Pegunungan Bintang