Tidak Bebaskan Victor Yeimo, KNPB Nabire Tegaskan Tidak akan Tinggal Diam

0
1420

NABIRE, SUARAPAPUA.com — Komite Nasional Papua Barat (KNPB) Wilayah Teluk Cendrawasih Nabire meminta dengan tegas kepada Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Papua untuk segera membebaskan Viktor Yeimo tanpa syarat, demi hukum dan demi pemenuhan hak-hak kemanusiaan.

“Viktor Yeimo bukan pelaku rasis, dia korban. Tanpa syarat, demi hukum dan demi pemenuhan hak-hak kemanusiaan, kami dengan tegas meminta Kapolda Papua segera bebaskan,” kata Marwery Ogobai, ketua Sektor KNPB Nabire, kepada suarapapua.com, Senin (9/8/2021) di Nabire.

Viktor harus dibebaskan, dikatakan, karena segala tuduhan yang dituduhkan kepadanya tidak pernah dilakukan. Viktor hanyalah seorang aktivis pembela kebenaran yang membela segala macam ketidakadilan yang terjadi dialami rakyat Papua diatas tanah Papua.

Baca Juga:  Situasi Paniai Sejak Jasad Danramil Agadide Ditemukan

“Kondisinya secara psikis dan fisik juga sudah tidak dalam kondisi baik. Viktor harus dibebaskan,” ujarnya.

Jika tidak dijawab alias tidak didengar apa yang disampaikan, dia menegaskan pihaknya tidak akan tinggal diam. Seluruh Polres dan Polresta di kabupaten dan kota di Papua dan Papua Barat diminta siapkan penjara lebih besar dan banyak untuk pihaknya dan rakyat Papua masuk.

ads
Baca Juga:  Seorang Fotografer Asal Rusia Ditangkap Apkam di Paniai

“Tanpa terkecuali kami seluruh rakyat Papua bersama Viktor Yeimo, apapun konsekuensinya. Kami rakyat tertindas siap lawan rantai raksasa tangan besi negara kolonial Indonesia. Viktor jika tidak dibebaskan kami rakyat Papua siap lawan. Penjara-penjara yang ada di seluruh kabupaten silakan di besarkan dan perbanyak untuk kami, kami siap masuk,” tegasnya.

Sementara, Agus Kosay, ketua umum KNPB, dalam seruan umum belum lama ini, menghimbau kepada semua komponen rakyat West Papua agar terus mendesak Indonesia bebaskan Vicktor Yeimo, demi kemanusiaan dan kewibawaan negara Indonesia membebaskan aktivis pejuang kemerdekaan Papua yang ditangkap tanpa dasar, bukti, dan saksi materil. Rakyat west Papua bukan pelaku rasisme!.

Baca Juga:  PWI Pusat Awali Pra UKW, 30 Wartawan di Papua Tengah Siap Mengikuti UKW

“Apabila Vicktor Yeimo ditahan tanpa saksi material sebagai tersangka kasus Rasisme 2019, maka Indonesia sendiri sedang hidupkan kembali rasisme yang telah selesai. Dan KNPB akan memobilisasi rakyat West Papua untuk melawan rasisme dan pembebasan juru bicara internasional Komite Nasional Papua Barat (KNPB),” tegas Agus.

Pewarta : Stevanus Yogi
Editor : Arnold Belau

Artikel sebelumnyaLionel Messi Resmi Gabung PSG
Artikel berikutnyaPenahanan Victor Yeimo Mendapat Perhatian Internasional