ArsipAMPTPI Bukan Organisasi Untuk Berjuang Papua Merdeka

AMPTPI Bukan Organisasi Untuk Berjuang Papua Merdeka

Selasa 2012-10-16 10:16:45

Gobay mengatakan, AMPTPI sama sekali bukan organ yang dibentuk untuk mengatur taktik perjuangan Papua merdeka, melainkan organ yang didirikan untuk mengkaderisasi generasi muda asal pegunungan tengah Papua.

“Serta bertujuan untuk membicarakan kesejahteraan bagi rakyat Papua dari 14 kabupaten yang ada di pegunungan tengah Papua,” katanya.

Gobay mengatakan demikian untuk menanggapi penafsiran miring oleh orang lain terhadap AMPTPI yang selama ini dinilai sebagai suatu organ taktik perjuangan Papua merdeka.

“Pemahaman yang baik diperlukan agar orang bisa menerjemahkan tentang keberadaan AMPTPI,” kata Gobay.

Sementara itu, salah satu pendiri AMPTPI, Melky Nawipa yang hadir dalam acara itu mengatakan APMTPI didirikan untuk mendidik dan membentuk karakter anak-anak pegunungan tengah Papua agar menjadi pemimpin Papua yang baik dan mampu mengubah tanah Papua.

“AMPTPI sudah berhasil mencetak beberapa pemimpin Papua yang handal, mereka saat ini duduk di legislative dan banyak juga yang menjabat sebagai pengambil kebijakan di seluruh tanah Papua,”jelasnya kepada suarapapua.com.

Nason Elabi, yang juga adalah pendiri AMPTPI dalam sambutannya mengatakan AMPTPI adalah oraganisasi yang membentuk karakter yang dapat mencetak kader-kader calon pemimpin  di tanah Papua.

Ulang tahun AMPTPI yang ke VIII dirayakan di Aula Asrama Mimika, Perumnas II Waena dengan Thema, “Satu tungku dalam satu honai”, dan Sub Themanya,  “Melalui Moment Dies Natalis Kita Tata Honai Amptpi Yang Tangguh.”

ARNOLD BELAU

Terkini

Populer Minggu Ini:

AMAN Sorong Malamoi Gelar Musdat III di Wonosobo

0
“Kita harus berkomitmen untuk jaga dan lindungi tanah adat untuk keberlanjutan hidup generasi kita,” kata Yulius kepada suarapapua.com pada 30 April 2024.

Fortnightly updates in English about Papua and West Papua from the editors and friends of the banned 'Suara Papua' newspaper.