ArsipAneh, Bara-JP Papua Demo Tolak Kedatangan Yohana Yembise

Aneh, Bara-JP Papua Demo Tolak Kedatangan Yohana Yembise

Jumat 2014-11-28 14:26:15

JAYAPURA, SUARAPAPUA.com — Sekitar tujuh orang perempuan dari Barisan Relawan Jokowi Presiden (Bara-JP) Papua, Kamis (27/11/2014) siang, melakukan aksi demo di ruang VVIP Bandar Udara Sentani, menolak kedatangan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Yohana Yembise, di Jayapura, Papua.

Tujuh orang tersebut terlihat demo di ruang VVIP sekitar pukul 06.00 Wit, dan kemudian ditangkap oleh aparat Kepolisian Resort (Polres) Jayapura, dan diamankan ke pos polisi untuk diminta keterangan lebih lanjut.

 

Ketujuh Relawan Bara-JP Papua yang diketahui menggelar demo tanpa ijin adalah Yuberina Tabuni, Nike Sandra Tabuni, Fani Jikwa, Lin Jikwa, Natalia Jikwa, Rina Tabuni, dan Mina Jikwa.

 

Dalam aksinya, massa meminta Yohana Yembise tidak melakukan kunjungan kerja ke Jayapura, Papua, karena Bara-JP Papua tidak pernah merekomendasikan Yembise sebagai menteri di Kabinet Jokowi-JK.

 

“Yohana Yembise tidak pernah menjadi relawan Jokowi-JK, dan tidak ada dalam struktur Bara-JP Papua, tapi kenapa bisa jadi Menteri, karena itu kami tolak kedatangan beliau,” kata Ketua Bara-JP Papua, Yakoba Lokbere.

 

Kapolres Jayapura, AKBP Sondang RD Siagian menjelaskan, ketujuh orang tersebut belum memiliki ijin aksi sebagaimana diatur dalam Undang-Undang Nomor 9 tahun 1998 tentang menyampaikan pendapat dimuka umum.

 

“Setelah mereka diperiksa dan telah membuat surat pernyataan untuk tidak melakukan aksi serupa, kami bebaskan mereka,” kata Kapolres kepada wartawan.

 

Kapolda Papua, Irjen Pol Yotje Mende, ketika mendengar ada sekelompok orang yang melakukan aksi demo tanpa ijin kepolisian mengaku gerah dengan cara-cara tersebut.

 

“Mereka ini saya perintahkan diperiksa, walaupun mereka perempuan, dan yang menyuruh akan kita bawa ke muka hukum untuk ditindak tegas, padahal kedatangan Menteri ini kan untuk pembangunan Papua,” kata Mende.

 

Apalagi, Mende justru kaget ketika mendengar para pendemo mengatakan bahwa Yohana Yembise bukan orang asli Papua, sebab menurut jenderal bintang dua ini, Yohana Yembise jelas-jelas orang asli Papua.

 

“Lha, orang Papua itu kategori mereka bagaimana, saya tidak mau hal-hal seperti ini muncul, apalagi ibu menteri sebagai putra daerah bisa datang ke sini untuk memberikan perhatian,” kata Mende.

 

OKTOVIANUS POGAU

Terkini

Populer Minggu Ini:

Ini Keputusan Berbagai Pihak Mengatasi Pertikaian Dua Kelompok Massa di Nabire

0
Pemerintah daerah sigap merespons kasus pertikaian dua kelompok massa di Wadio kampung Gerbang Sadu, distrik Nabire, Papua Tengah, yang terjadi akhir pekan lalu, dengan menggelar pertemuan dihadiri berbagai pihak terkait di aula Wicaksana Laghawa Mapolres Nabire, Senin (29/4/2024) sore.

Fortnightly updates in English about Papua and West Papua from the editors and friends of the banned 'Suara Papua' newspaper.