Tanah PapuaMamtaAs Yikwa Terpilih Jadi Ketua AMPLJ di Kota Studi Jayapura

As Yikwa Terpilih Jadi Ketua AMPLJ di Kota Studi Jayapura

JAYAPURA, SUARAPAPUA.com — As Yikwa terpilih sebagai ketua asrama mahasiswa putra Lanny Jaya (AMPLJ) di kota studi Jayapura periode 2023-2025.

Pemilihan berlangsung dalam Musorma ke-IV yang diadakan di aula asrama putra Lanny Jaya, belakang PLTD Waena, Jumat (24/6/2023).

Dengan terpilihnya As Yikwa, selanjutnya sudah pasti akan segera dilantik.

“Setelah pemilihan ketua asrama, pelantikannya minggu depan,” kata Kison Kogoya, ketua panitia Musorma ke-IV.

Baca Juga:  Festival Angkat Sampah di Lembah Emereuw, Bentuk Kritik Terhadap Pemerintah

Suksesnya Musorma ke-IV, menurut Kogoya, tentu karena ada partisipasi aktif semua anggota dan pihak lain yang turut mendukungnya.

“Saya atas nama panitia menyampaikan terima kasih kepada teman-teman, kakak-kakak penghuni asrama, para senior dan simpatisan yang turut mendukung dan juga hadir menyaksikan jalannya Musorma ini,” jelasnya.

Dengan itu, kegiatan Musorma ke-IV bisa berjalan baik hingga pada puncak dengan lancar dalam kondisi aman.

Baca Juga:  Asosiasi Wartawan Papua Taruh Fondasi di Pra Raker Pertama
As Yikwa, ketua terpilih asrama mahasiswa putra Lanny Jaya (AMPLJ) kota studi Jayapura periode 2023-2025. (Liwan Wenda – SP)

Dijelaskan Mongar Wenda, pimpinan sidang, proses Musorma dengan seluruh rangkaian persidangan dan musyawarah berlangsung lancar dari sejak pagi.

“Pembukannya dimulai dari pagi. Yang pertama kami bahas adalah enam komisi. Kami bagi empat komisi hingga selesai. Setelah itu masuk dengan pembahasan AD/ART (anggaran dasar dan anggaran rumah tangga) sampai tahapan pemilihan. Ada sebelas bakal calon untuk pilih satu orang sebagai ketua,” kata Wenda.

Baca Juga:  Jawaban Anggota DPRP Saat Terima Aspirasi FMRPAM di Gapura Uncen

Dari hasil pemilihan tersebut, selanjutnya ketua terpilih menentukan siapa wakil, sekretaris, bendahara dan lain-lain.

“Segala dinamika dalam penyusunan jajarannya bukan urusan panitia lagi. Itu kewenangan ketua terpilih, dia cari dan tentukan sendiri.”

Musorma ke-IV AMPLJ itu sendiri diadakan dibawah tema utama “Menyiapkan pemimpin yang sejati, kritis, idealis, dan berinovasi”. []

Terkini

Populer Minggu Ini:

Sebanyak 127 Peserta Memulai Program Pelatihan di Institut Pertambangan Nemangkawi

0
"Program ini dirancang untuk memberikan siswa pengalaman praktis yang mendalam dan keterampilan teknis yang dibutuhkan untuk sukses dalam industri pertambangan," kata IPN General Superintendent Suzan Kambuaya selaku Penanggung Jawab Program.

Fortnightly updates in English about Papua and West Papua from the editors and friends of the banned 'Suara Papua' newspaper.