Gelar Temu Fans Timnas Peserta Piala Dunia 2018, Sepakat Tidak Saling Menghujat di Sosmed

0
2448

TEMINABUAN, SUARAPAPUA.com — Keakraban dan temu fans tim Piala Dunia Rusia 2018 yang berlangsung di Pantai Hamadi, Kota Jayapura, Senin (9/7/2018), disepakati untuk tidak saling menghujat antarsesama pendukung.

Kegiatan disponsori oleh Fans Der Panser Jerman Kota Jayapura dibawah pimpinan Richard S Yoku, dihadiri pula beberapa fans dari para peserta piala dunia 2018 yang ada di Kota Jayapura. Tim Belanda yang tidak lolos di piala dunia 2018 juga tidak ketinggalan dan turut mengambil bagian.

Ajang ini digagas mengingat fans-fans bola di kabupaten dan kota Jayapura yang sangat antusias dengan semangat mendukung tim kebanggaan mereka masing-masing. Selain foto bersama masing-masing tim pendukung bersama ketua tim, juga saling bertukaran bendera fans mereka, serta saling berjabat tangan sebagai tanda kekerabatan dan tidak lagi saling baku hujat dan maki di media sosial.

John Mofu, seniman Papua, fans berat Jerman saat diwawancarai media ini mengatakan, selama piala dunia berlangsung banyak anak Papua yang cinta tim idola mereka, sehingga tetap percaya diri bahkan saling ejek dan baku maki.

“Selama piala dunia ini memang banyak hal seperti itu terjadi. Menurut saya, itu karena kefanatikan fans kepada tim yang mereka dukung,” ungkapnya.

ads

Tidak hanya itu, Mofu bahkan akui adanya hujatan melalui media sosial. Orang tertentu bikin foto palsu yang menampilkan para pemain bintang dari negara peserta piala dunia 2018.

Luapkan kegembiraan dengan pawai kendaraan di jalan raya hingga beberapa kali terjadi kecelakaan lalu lintas yang mengakibatkan luka berat maupun kematian. Kami harap kegiatan temu fans ini dapat saling memaafkan dan tidak ulangi di waktu-waktu mendatang, harap Mofu.

Mofu merasa bangga dengan aksi yang dilakukan oleh anak-anak muda Papua yang dapat membuat pengaruh besar, sehingga para orang tua pun ikut merasakan dampak positif dari aksi yang dilakukan oleh kalangan anak muda Papua.

Ia berharap, setelah piala dunia berakhir nanti, anak-anak Papua terus bersemangat mendukung tim kebanggaan kita, Persipura Jayapura, karena Persipura adalah tim kebanggaan orang Papua yang membawa nama baik Papua.

Pewarta: Ferdinan Thesia
Editor: Arnold Belau

Artikel sebelumnyaDinkes Prov Papua Barat Galang Komitmen Germas di Sorsel
Artikel berikutnyaBUK Kecam Arogansi Aparat Keamanan Saat Kepung Asrama Mahasiswa  Papua di Surabaya