Yoel Luiz Mulait Dilantik Sebagai Waket I MRP  

0
928

JAYAPURA, SUARAPAPUA.com — Wakil Gubernur Papua, Klemen Tinal melantik Yoel Luiz Mulait sebagai wakil ketua I Pengganti Antar Waktu (PAW) Majelis Rakyat Papua (MRP) dalam rapat Pleno Luar Biasa di Gedung Negara, Kamis (15/4/2021) siang.

Yoel dilantik untuk sisa masa jabatan periode 2017-2022 menggantikan Jimmy Mabel yang telah berpulang ke sang pencipta. Pelantikan itu berdasarkan keputusan Gubernur Papua Nomor 188.4/138/Tahun 2021.

Wakil Gubernur Papua, Klemen Tinal saat melantik wakil ketua MPR mengatakan, saat ini masih terdapat lima jabatan di MRP yang kosong. Karena itu, ia mengharapkan Sekda Papua dan MRP bisa segera memproses pengisian jabatan tersebut.

Baca Juga:  Festival Angkat Sampah di Lembah Emereuw, Bentuk Kritik Terhadap Pemerintah

“Kami harap juga nanti Pak Sekda dan teman-teman MRP juga akan proses lima jabatan di MRP yang masih kosong sampai sekarang, karena periodenya akan selesai di 2022 nanti,” kata Klemen.

MRP yang merupakan salah satu lembaga penyelenggara pemerintahan negara dapat berfungsi efektif dan bersinergi dengan pemerintah provinsi Papua dalam menjalankan tugas kenegaraan sesuai aturan perundang-undangan.

ads

“Kehadiran MRP yang isinya adalah wakil-wakil masyarakat Papua baik yang mewakili adat, Perempuan dan agama dapat melakukan fungsinya secara maksimal,” kata Tinal.

Baca Juga:  Akomodir Aspirasi OAP Melalui John NR Gobai, Jokowi Revisi PP 96/2021

Dewan Perwakilan Rakyat Papua, Majelis Rakyat Papua dan Gubernur Papua harus saling berkomunikasi karena peran MRP sangat besar untuk masyarakat dan tanah Papua.

“MRP tugasnya membuat pagar, kita tidak bisa tinggal di Papua dalam keadaan nyaman tapi kita harus tinggal di Papua dengan keadaan aman, karena nyaman itu belum tentu aman sehingga MRP hadir di situ membuat pagar memberi rasa aman kepada masyarakat Papua,” katanya.

Timotius Murib ketua Majelis Rakyat Papua (MRP) berharap unsur pimpinan yang terpilih tersebut diharapkan dapat bekerja sama dalam mendukung dan menjalankan program kerja dari lembaga MRP

Baca Juga:  Vince Tebay, Perempuan Mee Pertama Raih Gelar Profesor

Sebelumnya, MRP menggelar pemilihan Penggantian Antar Waktu (PAW) jabatan Wakil Ketua I MRP pada Februari lalu. Pemilihan ini untuk mengisi jabatan tersebut yang kosong sejak Jimmy Mabel berhalangan tetap.

Dalam pemilihan yang berlangsung di ruang sidang Kantor MRP ini, ada enam anggota yang dicalonkan. Yoel Luiz Mulait akhirnya terpilih untuk mengisi kekosongan jabatan tersebut.

 

Pewarta : Agus Pabika

Editor : Arnold Belau

Artikel sebelumnyaDewan Gereja Pasifik Bersama DGPB Menyerukan ULMWP Diterima Sebagai Anggota MSG
Artikel berikutnyaPLI Lakukan MoU dengan Dallas Baptist University America