Berita Foto: Sampah Plastik dan Botol Penuhi Kota Sorong

0
1451
adv
loading...

KOTA SORONG, SUARAPAPUA.com— Kota Sorong atau disebut kota Minyak. Tapi ada sebutan yang lebih tepat untuk Kota Sorong, yaitu, kota panas, debu dan penuh sampah.

Sampah plastik dan botol plastik dominan memenuhi setiap parit yang ada di Kota Sorong.  Sampah-sampah tersebut bertumpuk-tumpuk dari sekian tahun.

Contoh, salah satu kompleks yaitu yang paling banyak ditemui sampah di parit adalah Kompleks Buton di Rufei. Parit besar berada di tengah masyarakat. Parit tersebut penuh dengan tumpukan sampah plastik dan botol  sejak lama.

Air dari parit tersebut mengalir ke laut.  Kondisi air yang di dalam parit berubah jadi hitam dengan sampah mengapung di atasnya.

ads

Bagi masyarakat yang setiap hari tinggal dan beraktifitas di sekitar itu biasa saja dan menganggapnya sebagai sesuatu yang wajar.

Ada dinas kebersihan di pemerintah Kota Sorong, namun yang selalu dikerjakan adalah menyapu dan membabat rumput sepanjang jalan kota Sorong sedangkan sampah plastik dan botol yang menghiasi parit, got, dan kali dibiarkan.

Kalau dilihat, setiap parit dan juga aliran sungai atau kali pasti ada tumpukan sampah plastik dan botol.Kesadaran warga di Kota Sorong untuk membuang sampah pada tempatnya masih kurang. Masyarakat juga belum sadar akan menjaga lingkungan yang bebas dari sampah plastik dan botol.

Pewarta: SP-CR03

Artikel sebelumnyaYelimolo: Pemerintah Harus Bersinergi Sejahterakan Rakyat Papua
Artikel berikutnyaGegara Korek Api, Diperkirakan Satu Hektar Lahan Kosong Dilahap ApiÂ