HIMASOS Harus Jadi Terang dan Garam Bagi Masyarakat

0
666

SORONG, SUARAPAPUA.com — Himpunan Mahasiswa Sorong Selatan  (Sorsel)  diharapkan menjadi pembawa perubahan bagi masyarakat di kabupaten Sorong Selatan, Papua Barat.

Naftali Saman, Pendiri  Himpunan Mahasiswa Sorong Selatan (HIMASOS) senusantara dalam sambutannya mengatakan, mahasiswa  Sorsel harus menjadi garam dan terang dunia sehingga dapat membangun Sorong Selatan lebih baik kedepan.

“Momen natal ini merupakan momen untuk menyatukan kami alumi dan adik-adik mahasiwa. Yang paling penting itu saat ini adalah dimana para mahasiswa mengedepankan karyanya dalam sesuai dengan iman. Sehingga kedepannya bangsa ini dapat semakin sejahtera terlebih khususnya di Sorsel,” kata Naftali Saman usai ibadah perayaan natal HIMASOS yang terlaksana di gedung putih Teminabuan Sorong Selatan, (26/12/2021).

Baca Juga:  Lalui Berbagai Masalah, KPU Kota Sorong Sukses Plenokan di Tingkat Provinsi

Selain itu, Naftali Saman memberikan apreasiasi kepada seluruh ikatan mahasiswa Sorsel senusatara yang hingga saat ini masih menempuh pendidikan baik di tanah Papua maupun di luar tanah Papua meskipun banyak kedala yang dihadapi.

“Tetap semangat dalam menempuh pendidikan. Mahasiswa ditantangan untuk menguasai ilmu pengetahuan, sehinga nantinya dengan ilmu yang dimiliki dapat membangun kabupaten Sorong Selatan,” tambahnya.

ads
Baca Juga:  Hujan di Sorong, Ruas Jalan dan Pemukiman Warga Tergenang Air

Sementara itu, Rolin Saflesa, Ketua Karateker  HIMASOS, mengatakan di awal tahun 2022 akan dilakasanakan musyarawarah besar mahasiswa  Sorong Selatan untuk itu pihaknya sangat berharap dukungan dari semua pihak.

“Nanti kami adakan mubes. Kami akan benahi apa yang harus di benahi dalam HIMASOS  agar kedepan kami menjadi mahasiswa yang kritis demi kemajuan pembanggunan dan kesejateraan masyarakat Sorong Selatan pada umumnya,” kata Rolin berharap.

Baca Juga:  DPD KNPI Tambrauw Gelar Rapat Pleno Satu untuk Kemajuan Pemuda

 

Pewarta: Reiner Brabar

Editor: Arnold Belau

Artikel sebelumnyaGenerasi Muda Distrik Hilipuk Gelar Natal Bersama
Artikel berikutnyaRatusan ASN Kab. Tambrauw Tidak Terima ULP Selama Satu Tahun