Ini Tiga Orang Calon Sekda Papua yang Lolos Tes Terbuka

0
2606
Tiga orang yang dinyatakan lulus seleksi pada 10 Juli 2020.
adv
loading...

JAYAPURA, SUARAPAPUA.com — Tiga orang dari empat orang yang ikut seleksi terbuka jabatan pimpinan madya untuk menjabat sebagai Sekda Papua dinyatakan lulus. Sedangkan satu orang lainnya dinyatakan tidak lulus.

Tiga orang tersebut adalah Doren Wakerkwa, Wasuok Demianus Siep dan Dance Yuliani Flassy. Sedangkan Juliana J. Waromi dinyatakan tidak lulus.

Pengumuman tersebut dimumkan panitia melalui surat bernomor 005/PANSEL..JPTM/2020 tentang Penetapan Hasil Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Madya di Lingkungan Pemerintah provinsi Papua pada 10 Juli 2020.

Baca Juga:  Aksi ASN Pemprov Papua, Gobai: Penempatan Jabatan Perlu Perdasi

Berdasarkan Keputusan Panitia Seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi di Lingkungan Pemerintah Provinsi Papua Nomor 005/KEP PANSEL-JPTM/2020 tanggal 7 Juli 2020 tentang Penetapan Hasil Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Madya di Llngkungan Pemerintah Provinsi Papua, dengan ini diumumkan: (a) Hasil Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Madya di Lingkungan Pemerintah Provinsi Papua Berdasarkan Peringkat sebagaimana Lampiran I Pengumuman ini dan (b) Peserta yang dinyatakan Lulus Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Madya di Lingkungan Pemerintah Provinsi Papua sebagaimana Lampiran II Pengumuman ini.

Baca Juga:  Velix Vernando Wanggai Pimpin Asosiasi Kepala Daerah se-Tanah Papua

REDAKSI

ads
Artikel sebelumnyaDiduga Terlibat dalam Pengadaan Obat Ilegal, Dua Pengurus KPA Papua Dipanggil Kejati Papua
Artikel berikutnya300 KK di Iwaka Mengungsi Gegara Banjir