Tanah PapuaMeepagoYanius Kogoya-Hendrikus Sani Terpilih Pimpin IPMI-J Jayapura Periode 2023-2025

Yanius Kogoya-Hendrikus Sani Terpilih Pimpin IPMI-J Jayapura Periode 2023-2025

JAYAPURA, SUARAPAPUA.com — Kegiatan musyawarah besar (Mubes) Ikatan Pelajar Mahasiswa Intan Jaya (IPMI-J) kota studi Jayapura, sukses diselenggarakan dengan terpilihnya pasangan Yanius Kogoya-Hendrikus Sani sebagai ketua dan wakil ketua untuk periode 2023-2025.

Mubes ke-VIII dengan agenda pemilihan badan pengurus berlangsung alot yang dihadiri tiga calon kandidat, Sabtu (4/1/2023).

Frengky Emani, sekretaris panitia Mubes IPMI-J ke-VII, merasa bersyukur karena tahapan pemilihan badan pengurus terbaru sudah berlalu meski ada sedikit riak-riak hingga puncaknya semua dapat menerima hasil akhir.

Mendukung kegiatan Mubes ini, katanya tak terlepas dari dukungan para senior maupun pemerintah daerah dan orang tua yang senantiasa mendoakan anak-anaknya di bangku pendidikan.

Kerjanya dimulai sejak Desember 2022 setelah diberikan kewenangan dengan SK oleh badan pengurus.

“Kami lalui beberapa hal penting antara lain mengajukan proposal ke pemerintah kabupaten Intan Jaya, dan mencari dana lain. Puji Tuhan, Mubes bisa diselenggarakan hingga hasil hari ini sudah ada, pengurus baru telah terpilih secara resmi, yakni saudara Yanius Kogoya dan Hendrikus Sani,” kata Emani saat bertandang ke kantor redaksi Suara Papua, Sabtu (1/4/2023) sore.

Baca Juga:  Freeport Indonesia Bangun Jembatan Hubungkan Kampung Banti 2 dan Banti 1

Panitia atas nama seluruh mahasiswa-mahasiswi di kota studi Jayapura, Frengky ucapkan terima kasih kepada pemerintah daerah dan semua yang telah berkontribusi berupa materi maupun dana untuk sukseskan Mubes ini.

Dijelaskan, dalam Mubes yang berlangsung mulai 25 Maret 2023, tampil tiga pasangan calon kandidat. Dalam pemilihan, nomor urut dua terpilih setelah meraih suara terbanyak.

“Harapan kami, kepengurusan baru harus rangkul semua yang kuliah di Jayapura. Harus libatkan semuanya. Tidak lupa juga kami berterima kasih kepada pemerintah daerah, terutama kakak Yoyakim Mujizau yang hadir dan memberikan bantuan dana untuk sukseskan Mubes, juga kakak Agus Tapani, serta semua alumni, kaum intelektual serta orang tua,” kata Emani.

Apenius Tipagau, mewakili senior IPMI-J mengapresasi panitia yang telah kerja keras sukseskan Mubes.

“Saya mewakili senior berharap agar organisasi ini tetap berjalan baik. Dan pengurus terpilih harus libatkan calon kandidat yang tadi tidak beruntung, karena mereka bagian dari kita juga. Adik-adik yang kalah jangan kecewa, karena ini kemenangan yang tertunda dan tetap semangat,” kata Tipagau.

Baca Juga:  Generasi Penerus Masa Depan Papua Wajib Membekali Diri

Intinya, kata Tipagau, mahasiswa adalah asesat masa depan yang pada saatnya akan kendalikan Intan Jaya. Karena itu, ia berharap, pengurus terpilih harus membangun komunikasi yang baik, entah dengan mahasiswa, orang tua, maupun pemerintah daerah.

“Dari saya, pengurus baru harus rangkul semua untuk sama-sama majukan organisasi mahasiswa ini. Sama-sama jalankan kegiatan-kegiatan kreativitas sambil kuliah sebagai bekal setelah pulang kampung.”

Sementara itu, Yanius Kogoya selain mengucapkan syukur bisa terpilih sebagai ketua IPMI-J kota studi Jayapura, juga mengaku punya tugas dan tanggung jawab besar selama masa kepengurusannya.

“Kesempatan ini tidak bicara banyak, hanya saya minta dukungan dari semua teman-teman dan pihak lain agar organisasi IPMI-J tetap eksis,” kata Yanius.

Ketua terpilih mengajak seluruh anggota tetap terlibat langsung untuk mengatur IPMI-J ke arah yang lebih baik.

Baca Juga:  IPMMO Jawa-Bali Desak Penembak Dua Siswa SD di Sugapa Diadili

Yanius menambahkan, dua pasangan bakal calon kandidat lainnya siap bergabung untuk bersama-sama untuk menghidupkan organisasi hingga masa kepengurusan berakhir.

“Terus, dalam waktu dekat ini kami akan susun struktur sekaligus program kerja yang nantinya akan kami kerjakan selama dua tahun,” imbuhnya.

Marthen Weya, perwakilan mahasiswa Intan Jaya di kota studi Jayapura, menambahkan, Mubes yang baru selesai merupakan kebutuhan mahasiswa, sehingga pengurus terpilih harus utamakan kepentingan bersama termasuk soal pengkaderan.

“Luar bisa untuk panitia dan kita semua sudah selenggarakan Mubes. Kedepannya kami harus tetap bersama-sama kerja dalam satu organisasi ini,” kata Marthen.

Terpisah, Yanuarius Weya, ketua IPMI-J kota studi Jayapura periode 2021-2023 menyampaikan selamat kepada pengurus baru hasil pemilihan di Mubes ke-VIII hari ini.

“Selamat dan sukses kepada saudara Yanius Kogoya dan Hendrikus Sani yang terpilihnya sebagai BPH IPMI-J masa bakti 2023-2025. Tuhan memberkati,” ucap Weya.

Pewarta: Ardi Bayage
Editor: Markus You

Terkini

Populer Minggu Ini:

HRM Melaporkan Terjadi Pengungsian Internal di Paniai

0
Pengungsian internal baru-baru ini dilaporkan dari desa Komopai, Iyobada, Tegougi, Pasir Putih, Keneugi, dan Iteuwo. Para pengungsi mencari perlindungan di kota Madi dan Enarotali. Beberapa pengungsi dilaporkan pergi ke kabupaten tetangga yakni, Dogiyai, Deiyai, dan Nabire.

Fortnightly updates in English about Papua and West Papua from the editors and friends of the banned 'Suara Papua' newspaper.