Pemkab Yahukimo akan Tegas Terhadap ASN yang Tidak Disiplin

0
4406

DEKAI, SUARAPAPUA.com — Asisten I Sekda Kabupaten Yahukimo meminta Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintahan Kabupaten Yahukimo  untuk segera kembali dan aktif di kantor seperti biasa.

“Kami minta kepada seluruh ASN yang masih berada di luar Yahukimo agar segera kembali dan melaksanakan aktivitas kantor seperti biasa,” pesan Asisten I Abu Bakar Fara di Dekai pada hari Jumat (5/7/2019).

Baca Juga:  Penolakan Memori Banding, Gobay: Majelis Hakim PTTUN Manado Tidak Mengerti Konteks Papua

Fara menegaskan, jika ASN  tidak kembali untuk bekerja, maka akan lakukan apa yang sudah diinstruksikan bupati bahwa insentif ASN tersebut akan dipotong. Oleh sebab itu, Fara menghimbau kepada seluruh ASN yang masih luar daerah agar segera kembali dan bekerja.

Selain itu, ASN yang ada di Dekai agar tepati waktu masuk kantor. Katanya, bagi siapa yang tidak tepati waktu, maka akan lakukan apa yang sudah diperintahkan bupati.

Baca Juga:  57 Tahun Freeport Indonesia Berkarya

Sementara itu, Musa Heselo, kepala BKD Yahukimo menegaskan, ASN yang tidak konsisten waktu akan berikan surat panggilan dan hukuman pegawai negeri sipil yang berlaku. Dan akan lakukan survei masing-masing OPD dan selanjutnya akan diajukan untuk lakukan pergantian jabatan.

ads

“Untuk memberantas ASN yang pemalas masuk kantor, kami akan minta data pada masing-masing OPD. Sehingga, ASN yang pemalas masuk kantor, kami akan ajukan untuk segera diganti. Dari pada ganti ASN yang rajin-rajin lebih baik ganti yang malas-malas,” katanya.

Baca Juga:  Hujan di Sorong, Ruas Jalan dan Pemukiman Warga Tergenang Air

Heselo berharap, agar semua ASN di pemerintahan kabupaten Yahukimo bisa melaksanakan tugas dan tanggung jawab dengan baik.

Pewarta: Ruland Kabak
Editor: Arnold Belau

Artikel sebelumnyaPerbolehkan Mahasiswa Mee Pakai Koteka ke Kampus
Artikel berikutnyaJadwal Penyerahan PP Tentang Kumurkek Sudah dibahas